Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Liverpool Vs Napoli, Klopp Harap Fabinho Tak Alami Cedera Serius

Kompas.com - 28/11/2019, 11:40 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber Sky Sports

KOMPAS.com - Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, angkat bicara terkait cedera yang menimpa salah satu pemainnya, Fabinho, pada laga melawan Napoli.

Liverpool harus puas berbagi angka dengan Napoli dalam lanjutan matchday kelima Liga Champions Grup E.

Bertanding di Stadion Anfield, Rabu (27/11/2019) atau Kamis dini hari WIB, laga Liverpool vs Napoli berakhir dengan skor 1-1.

Napoli bahkan sempat unggul terlebih dulu ketika sepakan Dries Mertens menghujam jala Alisson Becker pada menit ke-21.

The Reds, julukan Liverpool, baru menyamakan kedudukan pada menit ke-65 melalui tandukan Dejan Lovren setelah menerima sepak pojok James Milner.

Baca juga: Liverpool Vs Napoli, Klopp Bingung Dapat Kartu Kuning

Dalam laga tersebut, nasib sial menimpa Fabinho. Ia tak bisa melanjutkan pertandingan setelah berbenturan dengan Hirving Lozano.

Akibatnya, gelandang asal Brasil itu harus digantikan Georginio Wijnaldum pada menit ke-19.

Seusai laga, Juergen Klopp mengatakan, cederanya Fabinho adalah masalah yang besar bagi timnya.

"Hal yang paling besar adalah cederanya Fabinho, itu masalah serius," ucap Klopp, dikutip dari Sky Sports.

Klopp pun berharap Fabinho tidak mengalami cedera serius.

"Kami berharap ini tidak terlalu serius, tetapi Fabinho merasakan kesakitan di area yang Anda tidak inginkan, di sekitar engkel," tutur Klopp.

Ketika ditanya berapa lama Fabinho akan menepi, pelatih asal Jerman itu belum bisa memberikan jawaban yang pasti.

Baca juga: Klasemen Liga Champions, Barcelona Lolos, Liverpool-Chelsea Tertahan

"Saya tidak ingin mengatakan apa yang saya harapkan karena saya berharap Fabinho tidak mengalami cedera serius," ujar Klopp.

"Dia kesakitan dan tidak bisa meneruskan pertandingan. Kami akan tahu lebih soal cedera Fabinho esok atau hari-hari berikutnya," kata mantan pelatih Borussia Dortmund itu.

Sementara itu, meskipun bermain imbang, Liverpool tetap bertengger di puncak klasemen Grup E dengan raihan 10 poin dari 5 laga.

Adapun Napoli menguntit di posisi kedua dengan koleksi 9 poin.

Laga fase grup sendiri tinggal menyisakan satu pertandingan lagi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Sky Sports
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Persebaya Vs Bali United, Teco Minta Bali Kerja Keras

Persebaya Vs Bali United, Teco Minta Bali Kerja Keras

Liga Indonesia
Arsenal Vs Chelsea, Arteta Salut dengan Pochettino

Arsenal Vs Chelsea, Arteta Salut dengan Pochettino

Liga Inggris
Persebaya Vs Bali United, Mental Kuat Bajul Ijo

Persebaya Vs Bali United, Mental Kuat Bajul Ijo

Liga Indonesia
Klasemen Liga Italia: Inter Scudetto, Jauhi Milan dan Juventus

Klasemen Liga Italia: Inter Scudetto, Jauhi Milan dan Juventus

Liga Italia
Fakta Menarik Korsel, Lawan Timnas U23 Indonesia di Perempat Final Piala Asia U23

Fakta Menarik Korsel, Lawan Timnas U23 Indonesia di Perempat Final Piala Asia U23

Liga Indonesia
Babak Akhir Ten Hag di Man United, Disebut Tidak Ada Jalan Kembali

Babak Akhir Ten Hag di Man United, Disebut Tidak Ada Jalan Kembali

Liga Inggris
Respons Pemain Persib Usai Ikuti 'Kelas' VAR Liga 1

Respons Pemain Persib Usai Ikuti "Kelas" VAR Liga 1

Liga Indonesia
Format Baru Liga 1 Disebut Seru, Apresiasi Trofi untuk Borneo FC

Format Baru Liga 1 Disebut Seru, Apresiasi Trofi untuk Borneo FC

Liga Indonesia
Persib Dapat Sosialisasi Penerapan VAR untuk Championship Series Liga 1

Persib Dapat Sosialisasi Penerapan VAR untuk Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Cara AC Milan Ganggu Pesta Scudetto Inter Milan di San Siro

Cara AC Milan Ganggu Pesta Scudetto Inter Milan di San Siro

Liga Italia
Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Timnas Indonesia
Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Timnas Indonesia
Inter Juara Serie A, 'Demonismo', dan Karya Master Transfer Marotta

Inter Juara Serie A, "Demonismo", dan Karya Master Transfer Marotta

Liga Italia
Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi 'Superpower' di Asia

Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi "Superpower" di Asia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com