Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tottenham Vs Olympiakos, Mourinho Puji Kecepatan Tangan Anak Gawang

Kompas.com - 27/11/2019, 09:25 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber BBC Sport

LONDON, KOMPAS.com - Keberhasilan Tottenham Hotspur mengalahkan Olympiakos 4-2 tidak lepas dari peran seorang anak gawang.

Laga Tottenham vs Olympiakos di Stadion Tottenham Hotspur merupakan matchday kelima Grup B Liga Champions, Selasa (26/11/2019) atau Rabu dini hari WIB.

Pada laga itu, Tottenham sempat tertinggal dua gol terlebih dahulu. Tottenham baru bisa menyamakan kedudukan pada menit ke-77 lewat gol Harry Kane.

Gol Harry Kane ini cukup unik karena ada peran serta anak gawang. Proses terjadinya gol Kane bermula saat Tottenham mendapatkan lemparan ke dalam.

Baca juga: Hasil Liga Champions, Real Madrid Imbang, Juventus-Tottenham Menang

Dalam keadaan tertinggal, Sergi Aurier berlari mengejar bola di pinggir lapangan agar bisa melakukan lemparan kedalam dengan cepat.

Melihat Aurier yang tergesa-gesa, salah satu anak gawang langsung berlari untuk memberikan bola.

Aurier kemudian dengan cepat melempar bola ke arah Lucas Moura yang sudah berlari di menyisir sayap. Moura kemudian memberikan umpan silang yang langsung diselesaikan Kane.

Seusai gol, pelatih Tottenham, Jose Mourinho, tertangkap kamera langsung menghampiri dan memeluk anak gawang tersebut sebagai rasa terima kasih.

Dalam keterangan setelah pertandingan, Mourinho memuji kecepatan tangan dan cara berpikir anak gawang itu.

Baca juga: Tottenham Vs Olympiakos, Saran Mourinho yang Bangkitkan Spurs

Mourinho menilai anak gawang itu menjadi salah satu aktor keberhasilan Tottenham membalikkan keadaan.

"Anak gawang itu sangat pintar. Dia tidak hanya duduk melihat bangku penonton atau lampu stadion. Dia membaca permainan dengan baik," kata Mourinho dikutip dari situs web BBC Sport.

"Dia membuat pertandingan ini menjadi hidup. Dia telah melakukan satu assists penting untuk Tottenham," ujar Mourinho.

Lebih lanjut, Mourinho mengaku ingin bertemu lagi dengan anak gawang itu di lain waktu.

"Saya sudah mencari anak gawang itu seusai laga. Namun, dia langsung menghilang. Sebenarnya, saya ingin mengundang dia merayakan kemenangan di ruang ganti," ujar Mourinho.

Kemenangan ini membuat Tottenham menemani Bayern Muenchen lolos ke babak 16 besar sebagai perwakilan Grup B.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BBC Sport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kento Momota Pensiun dari Timnas Jepang Usai Piala Thomas 2024

Kento Momota Pensiun dari Timnas Jepang Usai Piala Thomas 2024

Badminton
Rentetan Masalah Persebaya Usai Kalah Telak di Kandang Sendiri

Rentetan Masalah Persebaya Usai Kalah Telak di Kandang Sendiri

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Vidmar Prediksi Formasi Garuda

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Vidmar Prediksi Formasi Garuda

Timnas Indonesia
Penantian Febri Hariyadi Cetak Gol untuk Persib, Harapan Pelatih

Penantian Febri Hariyadi Cetak Gol untuk Persib, Harapan Pelatih

Liga Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions Saat Bela Man United

Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions Saat Bela Man United

Liga Champions
Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Liga Indonesia
Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Liga Indonesia
Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Liga Indonesia
Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Liga Champions
Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Liga Champions
Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Liga Champions
Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com