KOMPAS.com – Istri pemain Arema FC, Dendi Santoso, masih mengingat kejadian kurang mengenakkan pada laga Malaysia vs Indonesia dalam Kualifikasi Piala Dunia 2022 pada Selasa (19/11/2019) malam WIB.
Wanita bernama lengkap Vivi Santoso tersebut ikut mendukung suaminya kala itu, di stadion Bukit Jalil.
Sayang, dukungan kepada suaminya belum mampu membuat Garuda lepas dari kekalahan. Indonesia menyerah 0-2 dari pasukan Harimau Malaya.
Baca juga: Kesaksian Fuad Naji, Korban Pengeroyokan Suporter Malaysia
Pasca-pertandingan, kericuhan tiba-tiba mulai terjadi antara suporter Indonesia dan Malaysia.
Atas kisruh tersebut, Vivi Santoso harus menerima pengalaman cukup mengejutkan ketika berada di tribune yang ada di gerbang E Stadion Bukit Jalil.
Perempuan asli Malang ini mendapatkan serangan lemparan ke tangan kanannya.
Tangan Vivi pun memar, karena obyek lemparan yang dia terima adalah skrup dari besi padat yang ukurannya sebesar jempol kaki orang dewasa.
Baca juga: Sempat Ditahan Polisi Malaysia, 2 Suporter Indonesia Resmi Dibebaskan
”Saya kena lemparan saat mau meninggalkan tempat duduk ketika suasana tak lagi kondusif,” ujar Vivi yang bersama temannya, Adel.
”Kami memang mundur dari posisi awal di tribune setelah gol pertama Malaysia, karena suporter timnas Indonesia mulai dapat lemparan,” sambungnya.
Vivi pun sangat kaget karena dia dalam posisi jauh dari jangkauan kericuhan.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.