Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saling Jumpa di Semifinal, Amartha Hangtuah dan Satya Wacana Optimistis

Kompas.com - 23/11/2019, 13:20 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Laga semifinal Piala Presiden Bola Basket 2019 akan segera digelar di GOR Sritex Arena, Solo, pada Sabtu (23/11/2019) sore WIB.

Satya Wacana Salatiga, Amartha Hangtuah, Pelita Jaya, dan Satria Muda Pertamina adalah empat tim yang berhasil lolos untuk melanjutkan perjuangan di babak semifinal.

Pelita Jaya sebagai penguasa Grup B, akan menghadapi Satria Muda Pertamina yang juga mampu keluar sebagai juara di Grup C.

Sedangkan Satya Wacana sebagai pemuncak klasemen Grup A, akan berhadapan dengan Amartha Hangtuah yang berhasil melaju ke semifinal dengan status runner-up terbaik.

Laga Amartha Hangtuah vs Satya Wacana Salatiga dipastikan akan berjalan menarik.

Baca juga: Klasemen Piala Presiden 2019, Amartha Hangtuah Raih Runner-up Terbaik

Pasalnya, laga ini merupakan pertemuan ketiga antara keduanya setelah saling mengalahkan di dua pertemuan terakhir mereka.

Pertemuan pertama tersaji di ajang Piala Raja yang digelar pada bulan Oktober 2019 lalu.

Saat itu, Amartha Hangtuah mampu keluar sebagai pemenang dengan skor akhir 76-59.

Pada bulan berikutnya, tepatnya pada ajang Piala Presiden Bola Basket 2019, keduanya kembali saling bertemu di babak kualifikasi grup.

Amartha Hangtuah yang berbekal kemenangan pada saat ajang Piala Raja, menderita kekalahan secara dramatis di pertemuan kedua mereka melawan Satya Wacana Salatiga.

Satya Wacana mampu menang melalui overtime dengan skor akhir 71-68.

Baca juga: Piala Presiden 2019, Satya Wacana Kembali Raih Kemenangan Dramatis

Menjelang pertemuan ketiga mereka, kedua tim mengaku sama-sama optimistis menatap laga semifinal Piala Presiden Bola Basket 2019.

Pelatih Satya Wacana, Efri Meldi selepas laga melawan Pacific Caesar menyatakan bahwa dirinya dan tim menargetkan final saat menghadapi Amartha Hangtuah.

"Penentuan melawan Amartha karena target kami final. Sejarah," ucap Meldi.

Aura positif juga terlihat dari kubu Amartha Hangtuah.

Terlepas dari dua pemain andalannya yang masih mengalami cedera sehingga tidak mampu bermain di semifinal, Harry Prayogo mengatakan sudah mengevaluasi hasil pertandingan sebelumnya kontra Satya Wacana.

"Mereka punya karakter yang membuat Satya Wacana selalu coba tembak dari luar dan nothing to lose kalau sudah ketinggalan. Jadi pasti akan rumit untuk kita,"

"Tetapi kami sudah antisipasi dua pemain mereka yang selalu bisa menciptakan momentum. Jadi kami akan berusaha memotong aliran bola ke dua pemain tersebut," tutur Harry Prayogo menjelaskan.

Baca juga: Klasemen Piala Presiden 2019, Amartha Hangtuah Raih Runner-up Terbaik

Laga keduanya akan dipastikan berjalan dengan seru.

Amartha Hangtuah maupun Satya Wacana, keduanya sama-sama akan tampil tidak mau kalah untuk merebutkan tiket menuju final Piala Presiden Bola Basket 2019.

Ditambah, daftar pemain mereka didominasi nama-nama pemain muda yang pasti akan tampil dengan motivasi tinggi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Timnas Indonesia
Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Liga Indonesia
Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Liga Indonesia
Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Liga Indonesia
Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Badminton
Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Liga Indonesia
Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Olahraga
Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Sports
Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com