SEA Games 2019, 5 Larangan di Filipina, Jangan Coba-coba Bersiul!

Kompas.com - 23/11/2019, 07:46 WIB
Ferril Dennys

Penulis

KOMPAS.COM - Pesta Olahraga Asia Tenggara atau SEA Games 2019 akan digelar di Filipina.

Pesta pembukaan SEA Games ke-30 ini akan dilaksanakan pada 30 November dan berakhir pada 11 Desember 2019.

Sebanyak 56 cabang olahraga akan dipertandingkan. Mereka bakal merebut 530 total medali.

Timnas sepak bola putra Indonesia sudah berada di Filipina sejak Kamis (21/11/2019). Cabang sepak bola putra memang akan lebih dulu digelar mulai 25 November 2019.

Indonesia berada di Grup B bersama Thailand, Vietnam, Laos, Singapura, dan Brunei.

Indonesia akan melakoni laga perdana melawan Thailand di Rizal Memorial Stadium, Manila, pada 26 November.

Kiprah timnas di SEA Games 2019 tentunya akan menyedot perhatian suporter untuk datang ke Filipina, mengingat pasukan Indra Sjafri ditarget bisa meraih medali emas.

Indonesia selalu gagal meraih medali emas pada cabang sepak bola putra, sejak terakhir kali jadi juara pada SEA Games 1991 di Filipina.

Baca juga: Menpora Malaysia: Suporter Indonesia Dikeroyok dan Ditusuk Itu Hoax

Nah untuk suporter yang ingin mendukung langsung perjuangan Egy Maulana Vikri dan kawan-kawan serta para atlet lainnya, wajib menjaga perilaku selama berada di Filipina.

KOMPAS.com coba mencari tahu hal terlarang di Filipina kepada orang Indonesia yang pernah tinggal di sana.

Salah satunya Yason Douglas. Dia pernah bekerja di Filipina pada 2014-2018. Pria berdarah batak ini menjelaskan, ada sejumlah hal yang tidak boleh dilakukan selama berada di Filipina.

Berikut uraiannya: 

1. Dilarang merokok

Ilustrasi merokok vapelicsiren Ilustrasi merokok vape

Di Filipina, merokok dan menghisap vape di area umum merupakan sesuatu yang terlarang.

2. Jangan suka menyerobot

Filipina terkenal memiliki budaya antre yang sangat kuat.

Bahkan naik angkutan umum, warga Filipina membuat baris antrean untuk masuk ke mobil.

3. Dilarang bersiul

Dilarang keras bersiul ke wanita. Hal tersebut dinilai sebagai tindakan asusila.

4. Jangan "rusuh" saat mabuk

Minuman keras atau miras diperjualbelikan dengan bebas dan murah.

Namun setelah minum, orang tersebut wajib menjaga dirinya sendiri.

5. Awas "didor"

Pasukan keamanan Filipina melakukan penyisiran menyusul adanya ledakan di markas militer Pulau Jolo, Filipina, yang menewaskan tujuh orang, pada Jumat (28/6/2019).REUTERS/Nickee Butlangan Pasukan keamanan Filipina melakukan penyisiran menyusul adanya ledakan di markas militer Pulau Jolo, Filipina, yang menewaskan tujuh orang, pada Jumat (28/6/2019).

Jangan nekat untuk berbuat kriminal di Filipina. Jika nekat, maka siap-siap ditembak.

Hal itu lantaran petugas keamanan diperlengkapi senjata api (pistol revolver dan shotgun).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Penantian Febri Hariyadi Cetak Gol untuk Persib, Harapan Pelatih

Penantian Febri Hariyadi Cetak Gol untuk Persib, Harapan Pelatih

Liga Indonesia
Link Live Streaming Indonesia vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions saat Bela Man United

Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions saat Bela Man United

Liga Champions
Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Liga Indonesia
Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Liga Indonesia
Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Liga Indonesia
Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Liga Champions
Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Liga Champions
Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Liga Champions
Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Liga Champions
Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Liga Champions
FT Man City vs Real Madrid 1-1 (agg. 4-4): De Bruyne Samakan Kedudukan, Laga Lanjut Extra Time

FT Man City vs Real Madrid 1-1 (agg. 4-4): De Bruyne Samakan Kedudukan, Laga Lanjut Extra Time

Liga Champions
Hasil Bayern Vs Arsenal, The Gunners Tersingkir karena Tandukan Maut

Hasil Bayern Vs Arsenal, The Gunners Tersingkir karena Tandukan Maut

Liga Champions
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com