Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Valentino Rossi Masih Kaget Jorge Lorenzo Pensiun dari MotoGP

Kompas.com - 19/11/2019, 20:20 WIB
Angga Setiawan,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.comValentino Rossi merasa terkejut dengan keputusan Jorge Lorenzo pensiun dari ajang MotoGP. Padahal, dirinya yang ditengarai bakal lebih dulu gantung helm.

Wajar bila Rossi diprediksi lebih dulu pensiun. Sebab, saat ini pebalap dengan julukan The Doctor itu sudah berusia 40 tahun.

Namun, justru Lorenzo yang memutuskan lebih dulu mengakhiri karier meski baru berusia 32 tahun.

Lorenzo menyatakan pensiun pada Kamis (14/11/2019), tepatnya jelang seri terakhir MotoGP 2019 yang digelar di Sirkuit Ricardo Torno, Valencia.

Baca juga: Jelang MotoGP 2020, Valentino Rossi Ingatkan Masalah Klasik Yamaha

Keputusan Lorenzo tersebut cukup beralasan mengingat dia mengalami debut yang sulit bersama Repsol Honda setelah memutuskan hengkang dari Ducati.

Situasi Lorenzo tersebut semakin rumit saat dia mengalami kecelakaan pada sesi latihan bebas GP Belanda yang berlangsung pada Juni 2019.

Dia mengalami cedera parah pada bagian tulang belakang yang membuat dirinya terpaksa menepi dari lintasan selama empat seri guna menjalani masa penyembuhan.

Dalam balapan terakhir di Valencia, Lorenzo hanya mampu finis di urutan ke-13 yang membuatnya hanya membawa pulang 3 poin.

Baca juga: MotoGP Valencia, Valentino Rossi Tidak Yakin Podium

Tambahan tiga poin tersebut sedikit membantu Marc Marquez dan Repsol Honda untuk meraih triple crown. Repsol Honda menyegel gelar juara dunia kategori tim pada MotoGP 2019.

Pensiunnya Lorenzo dari ajang MotoGP tersebut mendapat sorotan dari banyak pihak, tak terkecuali Rossi yang merupakan mantan timnya di Yamaha.

"10 tahun yang lalu, saya tidak pernah membayangkan bahwa Dani Pedrosa dan juga Jorge Lorenzo akan pensiun lebih cepat dari saya," kata Rossi, dilansir BolaSport dari Corsedimoto.

"Saya rasa setiap pebalap mempunyai waktunya sendiri-sendiri mengenai kapan mereka harus pensiun dari olahraga ini," tutur rider asal Italia itu.

Baca juga: Rossi Frustrasi dengan Kesalahan Strategi pada Kualifikasi MotoGP Valencia

Lebih jauh lagi, Rossi menyebut bahwa motivasi merupakan salah satu faktor yang membuatnya masih membalap hingga kini meskipun dihimpit oleh gempuran-gempuran para pebalap muda.

"Sebuah usaha yang hebat, Anda dapat melakukannya jika mempunyai motivasi yang besar dan Anda dapat bersenang-senang," tuturnya lagi.

"Setiap orang mempunyai kisahnya sendiri-sendiri, saya pribadi merasa bahwa pilihan saya merupakan hal yang tepat, dan ini merupakan keputusan pribadi saya," kata Rossi.

Rossi meraih hasil kurang memuaskan pada balapan terakhir MotoGP 2019. Dia finis di urutan kedelapan GP Valencia.

Tambahan delapan poin dari balapan tersebut membuatnya menutup MotoGP 2019 dengan menduduki peringkat ketujuh setelah membukukan total 174 poin. (Agung Kurniawan)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Liga Indonesia
Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Timnas Indonesia
Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Timnas Indonesia
Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Liga Indonesia
Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada 'Peran' Suporter

Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada "Peran" Suporter

Timnas Indonesia
Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan 'Terbang' demi Timnas Indonesia

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan "Terbang" demi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Liga Inggris
Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com