KOMPAS.com – Indra Sjafri resmi menunjuk dua pemain senior yang bakal bergabung dengan Timnas U-22 Indonesia pada SEA Games 2019.
Pilihan Indra Sjafri jatuh kepada pemain Barito Putera Evan Dimas dan Sriwijaya FC, Zulfiandi.
Dalam wawancara dengan Bolasport pada Selasa (19/11/2019), pelatih berusia 56 tahun mengonfirmasi bahwa keduanya sudah didaftarkan pada SEA Games nanti.
Indra Sjafri mengatakan bahwa Evan Dimas dan Zulfiandi akan masuk ke dalam 20 nama pemain yang dibawanya ke Filipina.
Baca juga: Update Klasemen Sementara Jelang Jadwal Timnas Malaysia Vs Indonesia
“Ya, benar (Evan Dimas dan Zulfiandi),” kata Indra Sjafri dalam wawancara dengan BolaSport.
Terpilihnya Evan Dimas dan Zulfiandi ke skuad timnas U-22 Indonesia bukan suatu hal yang mengherankan.
Pasalnya, Indra Sjafri sempat berbicara bahwa Evan Dimas dan Zulfiandi adalah puzzle yang hilang di skuadnya.
Ya, Evan Dimas dan Zulfiandi sempat menjadi anak asuh Indra Sjafri saat menangani timnas U-19 Indonesia.
Baca juga: Malaysia Vs Indonesia, Menerka Pencetak Gol Timnas di Bukit Jalil
Salah satu pencapaian terbaiknya adalah membawa timnas U-19 Indonesia menjadi juara Piala AFF U-19 2013.
“Mungkin feeling saya, mereka berdua adalah puzzle saya yang hilang bertahun-tahun ini,” kata Indra Sjafri.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.