Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jose Mourinho Lebih Dekat ke Tottenham dan Arsenal

Kompas.com - 17/11/2019, 21:22 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Mantan pemain timnas Inggris, Glen Johnson, menilai Jose Mourinho dalam waktu dekat akan mendapatkan pekerjaan baru.

Menurut Johnson, Tottenham Hotspur dan Arsenal adalah dua tim calon terkuat pelabuhan baru Jose Mourinho.

Johnson yang juga mantan anak asuh Mourinho di Chelsea, menganggap Arsenal dan Tottenham pilihan paling realistis untuk pelatih asal Portugal tersebut.

"Saat ini, Mourinho sedang duduk dan memantau situasi yang terbaik. Saya tahu dia orang yang tidak terburu-buru. Tetapi situasi bisa cepat berubah dalam sepak bola," kata Johnson dikutip dari situs web Expres.

"Arsenal dan Tottenham adalah dua tim yang pintunya akan terbuka dalam waktu dekat. Tetapi saya tidak bisa melihat Mourinho akan melatih Arsenal (lebih dekat ke Tottenham)," ujar Johnson menambahkan.

Baca juga: Digosipkan ke Arsenal, Ini Syarat Jose Mourinho Mau Latih Klub

Posisi pelatih Arsenal dan Tottenham saat ini memang dirumorkan akan segera kosong.

Hal ini tidak lepas dari inkonsistensi Arsenal bersama Unai Emery dan Tottenham di bawah Mauricio Pochettino.

Hingga pekan ke-12 Liga Inggris, Arsenal masih tertahan di peringkat enam dengan koleksi 17 poin.

Posisi Tottenham lebih buruk dari Arsenal yakni peringkat 14 dengan raihan 14 poin. Alhasil, Unai Emery dan Pochettino selalu menjadi obyek dari rumor pemecatan pada musim ini.

Terbaru, manajemen Arsenal dikabarkan masih memberi kepercayaan kepada Unai Emery hingga akhir musim ini. Dukungan itu juga disuarakan oleh salah satu pemain Arsenal, Alexandre Lacazette.

Di sisi lain, belum ada kabar pasti terkait dengan Pochettino dan Tottenham. Namun, Pochettino berpeluang meninggalkan Tottenham jika Manchester United dalam waktu dekat memecat Ole Gunnar Solskjaer.

Baca juga: Sebagian Suporter Real Madrid Ingin Zidane Diganti dengan Mourinho

Tottenham dan Arsenal secara lokasi memang akan menguntungkan Mourinho. Seperti diketahui, Mourinho sudah memiliki tempat tinggal di kota London karena pernah lama melatih Chelsea.

Dikutip dari situs web The Sun, Mourinho saat ini disebut sedang mempertimbangkan menjadi pelatih Tottenham. Hal itu diungkapkan oleh salah satu kerabat dekat Mourinho.

Setelah dipecat Man United pertengahan musim lalu, Mourinho memang masih belum mendapat perkerjaan baru.

Namun dalam masa pencariannya, Mourinho mengaku sudah menolak tiga tim yakni Benfica, FC Porto, dan Marseille.

Dalam beberapa wawancara, Mourinho mengaku akan kembali bekerja jika ada tim yang memberikan keleluasaan penuh untuk melatih dan memilih pemain.

Selain Tottenham dan Arsenal, terdapat dua tim lain yang kini juga dikaitkan dengan Mourinho. Dua tim tersebut adalah Real Madrid dan Bayern Muenchen.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com