Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Joachim Loew Memutuskan Membagi Jatah Bermain Dua Kiper Jerman

Kompas.com - 16/11/2019, 22:20 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber Marca

KOMPAS.com - Joachim Loew telah membagi jatah bermain dua kiper dengan nama besar di timnas Jerman, Manuel Neuer dan Marc-Andre ter Stegen.

Pembagian tersebut dia lakukan menjelang sisa dua pertandingan di Kualifikasi Piala Euro 2020.

Der Panzer - julukan Timnas Jerman - dijadwalkan menjamu Belarus pada Minggu (17/11/2019) dan Irlandia Utara pada Rabu (20/11/2019).

Menjelang dua laga tersebut, Loew memiliki strategi khusus dalam memperlakukan dua kiper miliknya.

Kiper andalan Bayern Muenchen yang juga sempat merasakan gelar juara dunia bersama Jerman di tahun 2014, Neuer, akan bermain melawan Belarus.

Baca juga: Estonia Vs Jerman, Neuer Beberkan Persaingannya dengan Ter Stegen

Sedangkan Ter Stegen akan bermain untuk mengawal gawang Jerman kontra Irlandia Utara.

"Kami telah berbicara terkait kiper," Ucap Loew seperti dikutip Marca dari akun resmi Twitter timnas Jerman.

"Neuer akan bermain melawan Belarus dan Ter Stegen akan bermain di antara tiang gawang saat melawan Irlandia Utara," tutur Loew menambahkan.

Situasi ini pernah terjadi sebelumnya, yakni saat Loew membagi jatah bermain kedua kiper di agenda internasional.

Seperti dilansir dari Marca, saat itu Neuer bermain di babak kualifikasi Euro melawan Irlandia Utara dan Ter Stegen bermain menghadapi Argentina pada pertandingan persahabatan.

Baca juga: Presiden Bayern Ancam Boikot jika Ter Stegen Jadi Kiper Utama Jerman

Kedua penjaga gawang sama-sama menjadi pilihan utama bagi klubnya masing-masing.

Neuer tercatat memiliki catatan clean sheet sebanyak tiga kali dari total 11 pertandingan di Bundesliga, kasta tertinggi Liga Jerman.

Sementara itu, Ter Stegen tercatat memiliki catatan clean sheet sebanyak empat kali dari total 12 pertandingan di La Liga Spanyol.

Dari segi jumlah kebobolan pun, Ter Stegen justru mampu mengungguli Neuer.

Sejauh ini, Ter Stegen sudah kebobolan 14 gol, lebih sedikit dari Neuer yang sudah kebobolan 16 gol di liga.

Meski demikian, laga kontra Irlandia Utara nanti merupakan kali pertama bagi Ter Stegen mencicipi atmosfer Kualifikasi Piala Euro 2020.

Pada enam laga sebelumnya, Neuer selalu menjadi pilihan utama untuk mengawal gawang skuad Jerman. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Marca
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Liga Indonesia
Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com