Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kualifikasi MotoGP Valencia, Fabio Quartararo Ungguli Marc Marquez

Kompas.com - 16/11/2019, 21:43 WIB
Nugyasa Laksamana,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

Pol Espargaro sempat hampir kehilangan keseimbangan saat memacu motornya melintasi tikungan 13.

Hingga bendera finis berkibar, Alex Rins dan Pol Espargaro menjadi dua pembalap yang berhasil melaju untuk bertarung di sesi Q2 MotoGP Valencia 2019.

Pada Q2, Marc Marquez (Repsol Honda) dan Valentino Rossi (Monster Energy Yamaha) mengawali perjuangan para rider untuk menempati posisi terbaik pada starting grid.

Valentino Rossi berhasil memanaskan peta persaingan pada Q2 setelah membukukan waktu lap tercepat 1 menit 30,954 detik yang membuatnya menduduki posisi teratas.

Tak berselang lama, persaingan panas kembali terjadi saat Jack Miller (Pramac Racing) dan Maverick Vinales bersaing untuk merebut posisi terdepan saat Q1 menyisakan waktu 10 menit.

Justru Fabio Quartararo (Petronas SRT) yang berhasil menduduki posisi sebagai pembalap tercepat hingga Q2 menyisakan 8 menit.

Hingga sesi Q2 berjalan 10 menit, Quartararo masih menjadi pembalap tercepat, disusul Vinales di urutan kedua dengan terpaut 0,1 detik lebih lambat.

Posisi ketiga berhasil diraih oleh Marc Marquez yang berjuang dengan keras bersama kuda besinya, motor Honda RC213V.

Sementara, Valentino Rossi yang sempat berada di urutan pertama harus mengalami penurunan dengan bertengger di urutan ketujuh.

Baca juga: Menpora Serahkan Keputusan Pelatih Timnas Indonesia ke PSSI

Tiga menit terakhir, jalannya sesi Q2 MotoGP Valencia 2019 semakin memanas setelah Andrea Dovizioso (Ducati) berhasil merangsek masuk ke posisi 10 besar.

Jack Miller sempat menjadi pembalap tercepat namun tak berselang lama kemudian Fabio Quartararo kembali mengamankan posisinya.

Hingga bendera finis berkibar, Quratararo tetap mempertahankan posisinya untuk meraih pole position, disusul Marc Marquez di urutan kedua.

Menggenapi posisi tiga tercepat, Jack Miller berhasil menutup sesi Q2 setelah upanya dalam melakukan last flying lap gagal membuahkan hasil. (Agung Kurniawan)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com