Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Fakhri Husaini Sebut Hubungannya dengan PSSI Masih Baik-baik Saja

Kompas.com - 16/11/2019, 19:20 WIB
Alsadad Rudi,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Mantan pelatih timnas U-19 Indonesia, Fakhri Husaini menyebut hubungannya dengan PSSI masih baik-baik saja.

Hal itu disampaikannya lewat akun Instagram pribadinya pada Sabtu (16/11/2019).

Fakhri menyampaikan hal tersebut menanggapi berbagai rumor yang berkembang terkait pernyatannya seusai laga timnas U-19 Indonesia vs Korea Utara, di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (10/11/2019).

 Seusai pertandingan, Fakhri menyebut tugasnya di timnas U-19 telah selesai.

Pasca-pernyatannya itu, muncul berbagai pemberitaan yang mengkait-kaitkan ucapan Fakhri dengan berbagai hal, salah satunya hubungannya dengan PSSI.

"Berita-berita yang beredar selama ini tentang masa depan saya di timnas adalah opini atau pendapat yang menanggapi peryataan saya pada saat perscon setelah laga kualifikasi AFC Cup U19 antara Indonesia vs Korea Utara 10 Nop 2019," tulis Fakhri lewat akun Instagramnya, Sabtu (16/11/2019).

Fakhri kemudian menegaskan kembali apa yang diucapkannya seusai pertandingan timnas U-19 Indonesia vs Korea Utara.

Baca juga: Ada yang Tak Beres dengan Mundurnya Fakhri Husaini dari Timnas U-19

Menurut Fakhri, ketika itu ia menyebut tugasnya selesai karena sesuai dengan masa kontrak.

"Sebagai pelatih timnas U-19 hanya sampai kualifikasi AFC Cup U19, direspon beragam, mulai 'saya pamit', 'saya bertengkar dengan PSSI', dsb," ucap Fakhri.

"Opini yang diopinikan lagi, apalagi dari nara sumber yang tidak hadir pada saat perscon tersebut tentu akan dapat melahirkan semakin banyak spekulasi," kata dia.

Fakhri pun menegaskan bahwa sampai saat ini hubungannya dengan PSSI masih terjalin dengan sangat baik.

"Kami saling menghormati secara profesional. Selama saya menjalankan tugas sebagai pelatih timnas U19 pengurus PSSI, baik periode sebelumnya maupun periode saat ini, sangat mendukung sehingga semua program persiapan timnas U19 dapat berjalan dengan baik," ujar mantan gelandang timnas Indonesia era 1990-an itu.

"Saya menyadari sepenuhnya, berkembangnya opini-opini ini, tentu berawal dengan niat baik, tulus, mulia dari teman-teman media dan para pendukung timnas untuk melihat sepak bola Indonesia menjadi lebih kuat, tangguh, berprestasi," pungkasnya.

Timnas U-19 Indonesia akan berlaga di Piala Asia U-19 2020 di Uzbekistan, Oktober tahun depan.

Timnas U-19 juga adalah tim yang nantinya dipersiapkan menghadapi Piala Dunia U-20 2021 yang akan dihelat di Indonesia.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Berita-berita yang beredar selama ini tentang masa depan saya di timnas adalah opini atau pendapat yang menanggapi peryataan saya pada saat pers con setelah laga kualifikasi AFC Cup U19 antara Indonesia vs Korea Utara 10 Nop 2019. Pernyataan saya pada pers con tersebut bahwa tugas saya sudah selesai karena memang kontrak saya dengan PSSI sebagai pelatihTimnas U19 hanya sampai kualifikasi AFC Cup U19, direspon beragam, mulai "saya pamit", "saya bertengkar dengan PSSI", dsb. Opini yang diopinikan lagi, apalagi dari nara sumber yang tidak hadir pada saat pers con tersebut tentu akan dapat melahirkan semakin banyak spekulasi. Hubungan saya dengan PSSI sampai saat ini masih terjalin dengan sangat baik, kami saling menghormati secara profesional. Selama saya menjalankan tugas sebagai pelatih timnas U19 pengurus PSSI, baik periode sebelumnya maupun periode saat ini, sangat mendukung sehingga semua program persiapan timnas U19 dapat berjalan dengan baik. Saya menyadari sepenuhnya, berkembangnya opini-opini ini, tentu berawal dengan niat baik, tulus, mulia dari teman-teman media dan para pendukung timnas untuk melihat sepakbola Indonesia menjadi lebih kuat, tangguh, berprestasi????????????

A post shared by Fakhri Husaini (@coachfakhri) on Nov 16, 2019 at 2:30am PST

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com