Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kalteng Putra Vs PSM, Lupakan Hasil 4 Hari Lalu

Kompas.com - 10/11/2019, 12:45 WIB
Himawan,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Duel ambisi yang berbeda akan tersaji sore ini dalam lanjutan Liga 1 2019, Kalteng Putra vs PSM Makassar. 

Duel Kalteng Putra vs PSM Makassar dalam pekan ke-28 Liga 1 2019 akan berlangsung di Stadion Tuah Pahoe, Palangkaraya, Minggu (10/11/2019) sore. 

Tuan rumah Kalten Putra berambisi mencuri poin penuh. Hal itu dikatakan langsung oleh pelatih Gomes de Oliveira pada jumpa pers jelang laga.  

Gomes de Oliveira meminta para pemainnya tak kehilangan konsentrasi, seperti saat unggul terlebih dahulu pada pertemuan pertama lalu. 

Baca juga: PSM Makassar Vs Kalteng Putra, Juku Eja Persembahkan Kado Ulang Tahun

"Mudah-mudahan besok kami full konsentrasi karena mereka adalah tim yang bagus dengan banyak pemain berkualitas. Jadi besok 90 menit jangan kasih mereka kesempatan," ucap Gomes. 

Menurut Gomes, selain faktor kehilangan konsentrasi, Laskar Isen Mulang sudah menunjukkan performa yang sangat bagus saat bermain di kandang PSM Makassar.

Namun, saat itu anak asuhnya juga bermain hati-hati lantaran wasit sangat cepat memberikan pemainnya kartu kuning saat melakukan pelanggaran. 

"Sekarang kami kembali ke kandang. Kami harus berani dua kali lipat, berani untuk ambil keputusan agar bisa dapat tiga poin," tutur Gomes. 

Dari kubu Juku Eja - julukan PSM Makassar, pelatih Darije Kalezic tak ingin meremehkan Laskar Isen Mulang yang kini berada di zona degradasi.

Baca juga: Jadwal Liga 1 Hari Ini, Kalteng Putra Vs PSM

Menurut Darije Kalezic, Kalteng Putra adalah salah satu tim yang sangat kuat saat bermain di kandang sendiri.

"Kami tahu bahwa Kalteng Putra adalah tim yang sulit dikalahkan. Mereka tak hanya menunjukkannya 4 hari lalu, pun saat lawan Bali United dan Madura United," kata Darije.

Pelatih asal Bosnia ini juga menyebut timnya tidak akan terpengaruh dengan kekalahan Kalteng Putra saat menghadapi Persib Bandung di Stadion Tuah Pahoe, beberapa waktu lalu.

Menurut dia, kekalahan tersebut tidak berarti bahwa Kalteng Putra akan kekurangan semangat meraih kemenangan di kandang.

"Semua orang tahu kenapa mereka kalah pada pertandingan itu, karena bermain 10 orang," ucap Darije. 

"Selama kurang lebih 3 bulan mereka tidak terkalahkan di kandang sendiri jadi kami perkirakan pertandingan besok bakal sulit," tuturnya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Man City Vs Arsenal: Citizens Kena 'Virus FIFA', 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Man City Vs Arsenal: Citizens Kena "Virus FIFA", 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Liga Inggris
Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Timnas Indonesia
Saat Debutan Muda Persib 'Jail' dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Saat Debutan Muda Persib "Jail" dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Liga Indonesia
Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Liga Inggris
Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Badminton
Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Sports
Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Liga Indonesia
Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Internasional
Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com