Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cristiano Ronaldo Kini Sejajar dengan Legenda AC Milan

Kompas.com - 08/11/2019, 08:42 WIB
Angga Setiawan,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, kembali catatkan rekor baru. Kini, dirinya sejajar legenda AC Milan, Paolo Maldini, soal tampil dalam kompetisi Eropa.

Rekor tersebut dicatatkan usai Juventus bertamu ke markas Lokomotiv Moskva, Stadion Lokomotiv, dalam penyisihan grup Liga Champions 2019-2020, Rabu (6/11/2019).

Tim berjulukan Si Nyonya Besar itu menang dengan skor 2-1 dalam matchday 4 Grup D Liga Champions tersebut.

Juventus menang berkat dua gol yang dicetak oleh Aaron Ramsey pada menit ke-3 dan Douglas Costa pada injury time.

Baca juga: Lokomotiv Moskwa Vs Juventus, Ronaldo Marah Saat Tinggalkan Lapangan

Sayangnya, Ronaldo tidak bisa mendapatkan kesempatan untuk mencetak gol lantaran harus ditarik keluar pada menit ke-84. Ia digantikan Paulo Dybala.

Meski gagal mencetak gol, kemenangan Juventus juga menorehkan prestasi tersendiri bagi Cristiano Ronaldo.

Dilansir BolaSport dari Football Italia, ujung tombak timnas Portugal tersebut tercatat telah tampil sebanyak 174 laga dalam kompetisi Eropa.

Di bawah arahan Maurizio Sarri, Juventus menerapkan formasi 4-3-1-2 dalam pertandingan melawan Lokomotiv Moskwa.

Cristiano Ronaldo diduetkan dengan Gonzalo Higuain di lini depan. Ia tampil sejak menit pertama.

Baca juga: Kehadiran Cristiano Ronaldo Bawa Perubahan di Juventus

Atas penampilannya tersebut, Ronaldo menyamai jumlah penampilan mantan kapten sekaligus legenda hidup AC Milan, Paolo Maldini.

Maldini membela Milan sebanyak 902 laga di semua ajang. Pemain kidal tersebut mengakhiri karier sepak bolanya pada 2009.

Ronaldo pun kini sejajar dengan Paolo Maldini dalam jumlah penampilan terbanyak di kompetisi Eropa.

Baca juga: Juventus Pernah Ditolak Bintang Muda Norwegia Erling Braut Haalaand

Ronaldo mencatatkan penampilan dalam ajang antarklub Benua Biru bersama Sporting CP, Manchester United, Real Madrid, dan Juventus.

Ronaldo kini hanya berada di belakang mantan rekannya sekaligus eks kiper Real Madrid, Iker Casillas.

Iker Casillas saat ini masih tercatat sebagai pemain yang memegang rekor penampilan terbanyak di kompetisi Eropa dengan 188 laga.

Adapun Ronaldo telah bermain di Liga Champions, Liga Europa, dan Piala Super Eropa sejak mengawali debutnya di kompetisi Eropa pada 2002 lalu. (Bonifasius Anggit Putra Pratama)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Championship Series: Hindari Sanksi Komdis, Persib Imbau Bobotoh

Championship Series: Hindari Sanksi Komdis, Persib Imbau Bobotoh

Liga Indonesia
Timnas U17 Putri Indonesia Jalani Hal Penting dan Dasar Jelang Vs Korea Utara

Timnas U17 Putri Indonesia Jalani Hal Penting dan Dasar Jelang Vs Korea Utara

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Ten Hag Tak Menyesal Sedetik Pun Latih MU

Man United Vs Arsenal, Ten Hag Tak Menyesal Sedetik Pun Latih MU

Liga Inggris
Opsi Persib Perpanjang Kontrak Pelatih Bojan Hodak, Durasi Panjang…

Opsi Persib Perpanjang Kontrak Pelatih Bojan Hodak, Durasi Panjang…

Liga Indonesia
Al Hilal Juara Liga Arab Saudi, Tak Terkalahkan, Sisihkan Al Nassr-Ronaldo

Al Hilal Juara Liga Arab Saudi, Tak Terkalahkan, Sisihkan Al Nassr-Ronaldo

Liga Lain
Perundungan Siber Suporter Sepak Bola Indonesia dan Peran Penting PSSI

Perundungan Siber Suporter Sepak Bola Indonesia dan Peran Penting PSSI

Internasional
Hasil Sprint Race MotoGP Perancis: Jorge Martin Menang, Disusul Marquez dan Vinales

Hasil Sprint Race MotoGP Perancis: Jorge Martin Menang, Disusul Marquez dan Vinales

Motogp
Klasemen Liga Inggris: Man City Geser Arsenal, Singkirkan Liverpool

Klasemen Liga Inggris: Man City Geser Arsenal, Singkirkan Liverpool

Liga Inggris
Klasemen Liga Italia: Milan dan Inter Pesta Gol, Bologna Salip Juventus

Klasemen Liga Italia: Milan dan Inter Pesta Gol, Bologna Salip Juventus

Liga Italia
Hasil AC Milan Vs Cagliari 5-1: Pulisic Cetak Dwigol, Rossoneri Perkasa

Hasil AC Milan Vs Cagliari 5-1: Pulisic Cetak Dwigol, Rossoneri Perkasa

Liga Italia
Hasil Granada Vs Real Madrid 0-4, Messi dari Turki dan Brahim Diaz Jadi Bintang

Hasil Granada Vs Real Madrid 0-4, Messi dari Turki dan Brahim Diaz Jadi Bintang

Liga Spanyol
Hasil Forest Vs Chelsea 2-3, The Blues di Jalur Antarklub Eropa

Hasil Forest Vs Chelsea 2-3, The Blues di Jalur Antarklub Eropa

Liga Inggris
Reaksi Pertama Vincent Kompany Setelah Burnley Degradasi

Reaksi Pertama Vincent Kompany Setelah Burnley Degradasi

Liga Inggris
Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Liga Inggris
Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com