Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persib Vs Arema, Maung Bandung Krisis Pemain Depan

Kompas.com - 07/11/2019, 17:40 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Persib Bandung berada dalam situasi sulit jelang berhadapan dengan Arema FC dalam laga tunda pekan ke-21 Liga 1 2019.

Dalam pertandingan yang akan berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Selasa (12/11/2019) itu, Persib akan pincang di lini depan.

Klub berjulukan Maung Bandung itu dipastikan tidak diperkuat Esteban Vizcarra yang absen karena akumulasi kartu kuning.

Selain itu, karena laga Persib vs Arema dimainkan saat jeda Internasional, Persib pun harus kehilangan beberapa pilar andalan karena dipanggil tim nasional.

Satu pemain yang dipastikan absen karena panggilan timnas, adalah Ezechiel N'Douassel. Penyerang asal Chad itu harus membela negaranya di ajang Kualifikasi Piala Afrika.

Ada dua pertandingan yang akan dimainkan Ezechiel bersama Timnas Chad. Pertama, menghadapi Namibia pada Rabu (13/11/2019), dan bersua Mali pada Minggu (17/11/2019).

Selain Ezechiel, Febri Hariyadi juga berpotensi kembali dipanggil Timnas Indonesia yang akan berhadapan dengan Malaysia pada Kualifikasi Piala Dunia 2022, zona Asia, Selasa (19/11/2019).

"Ini situasi yang sulit bagi kami. Esteban terkena larangan bermain melawan Arema, dan kami juga akan kehilangan satu atau dua pemain ke timnas," kata Pelatih Persib, Robert Rene Alberts.

"Ezechiel akan segera meninggalkan klub ke Afrika (bersama timnas) jadi dia tidak akan bisa bermain melawan Arema dan saat kembali juga tak bisa bermain melawan Barito (akumulasi kartu)," sambung Robert.

Kesulitan Persib tidak berhenti sampai di sana. Saat menjamu Arema, mereka pun kemungkinan besar tidak akan diperkuat Kevin van Kippersluis.

Baca juga: Persib Vs PSIS, Alasan Robert Tunjuk Febri Eksekusi Penalti

Penyerang asal Belanda itu mengalami cedera pangkal paha ketika bermain di laga Persib vs PSIS. Akibat cedera tersebut, Kippersluis bahkan harus ditarik keluar pada menit ke-30.

"Kevin mengalami cedera pangkal paha. Normalnya, cedera pangkal paha butuh banyak waktu untuk pemulihan dan kami masih harus melihatnya lebih dulu," tegas Robert.

Dengan kondisi tersebut, bisa hampir dipastikan Persib tidak akan bermain dengan penyerang utamanya saat berhadapan dengan Arema.

Bukan situasi yang mudah lantaran hal tersebut membuat Pangeran Biru mengalami krisis di lini depan.

Robert mengatakan, dirinya harus memutar otak untuk mengatasi permasalahan tersebut. Berbagai opsi akan dia coba, agar komposisi pemain Persib tetap seimbang saat bersua Singo Edan, julukan Arema FC.

"Saya harus mulai berpikir untuk laga berikutnya, karena kami akan bermain tanpa 4-5 pemain utama melawan Arema," ujar Robert.

"Itu menjadi tugas utama untuk tim, bagaimana kami bisa memenangkan pertandingan melawan Arema di laga berikutnya," sambung dia. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Liga Indonesia
Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Internasional
Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com