Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PSSI Siapkan Uang Kompensasi untuk Pemecatan Simon McMenemy

Kompas.com - 07/11/2019, 09:23 WIB
Angga Setiawan,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.comPSSI harus memberikan uang kompensasi setelah memastikan Simon McMenemy tidak melatih lagi Timnas Indonesia.

Induk organisasi sepak bola di Tanah Air tersebut sudah menyatakan bakal mengganti Simon McMenemy.

Pergantian pelatih tersebut akan dilakukan setelah Indonesia melawan Malaysia pada penyisihan Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Selasa (19/11/2019).

Baca juga: PSSI Pastikan Penggunaan VAR di Piala Dunia U-20 dan Liga Indonesia

Simon McMenemy didepak karena performa timnas Indonesia sangat anjlok. Pasukan Garuda selalu kalah selama melakoni empat pertandingan kualifikasi tersebut.

Alhasil, Evan Dimas dkk terjebak di posisi buncit alias juru kunci. Mereka menelan kekalahan dari Malaysia, Thailand, Vietnam dan Uni Emirate Arab.

Sejatinya, Simon McMenemy masih memiliki durasi kontrak selama dua tahun hingga Piala AFF 2020.

Baca juga: Iwan Bule Pastikan PSSI Gelar Pelatihan VAR pada Awal Tahun 2020

Namun karena dinilai sudah gagal, eks pelatih Bhayangkara FC itu akhirnya didepak oleh PSSI.

"Ya itu risiko, memang aturannya begitu, karena ada aturannya," kata ketua umum PSSI, Mochamad Iriawan, kepada wartawan termasuk BolaSport di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (6/11/2019).

"Kami pilih mana, prestasi atau uang. Ya, tentunya kami memilih prestasi karena maaf kalau uang bisa dicari," ucap pria yang akrab disapa Iwan Bule itu.

Sebagai pengganti Simon McMenemy, dua nama pelatih mencuat ke publik yakni Luis Milla dan Shin Tae-yong.

Baca juga: Ganti Pelatih Timnas Simon McMenemy, PSSI Ucapkan Terima Kasih

Rencananya, pelatih asal Spanyol dan Korea Selatan itu akan berkomunikasi dengan PSSI pada akhir November 2019.

"Jadi kami kejar prestasi, ini nama baik Indonesia. Ini nama baik pertaruhannya," kata Iwan Bule.

"Ya itu risiko kami harus bayar karena aturannya ada dalam kontrak. Kami harus tindak lanjuti," ucap mantan Kapolda Jawa Barat itu.

Dikabarkan, uang kompensasi yang harus dibayar PSSI ke Simon McMenemy mencapai miliaran rupiah.

Namun kabar soal berapa uang kompensasi yang harus dibayar belum dijelaskan PSSI, termasuk oleh Sekretaris Jenderal, Ratu Tisha.

"Nanti secara teknis kami pasti jelaskan karena yang namanya kontrak individu sifatnya konfidensial," kata Ratu Tisha. (Mochamad Hary Prasetya)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Timnas Indonesia
Inter Juara Serie A, 'Demonismo', dan Karya Master Transfer Marotta

Inter Juara Serie A, "Demonismo", dan Karya Master Transfer Marotta

Liga Italia
Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi 'Superpower' di Asia

Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi "Superpower" di Asia

Timnas Indonesia
Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut 'Rematch'

Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut "Rematch"

Liga Spanyol
STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Atlet Sepeda Indonesia Bernard van Aert Lolos Olimpiade Paris 2024

Atlet Sepeda Indonesia Bernard van Aert Lolos Olimpiade Paris 2024

Sports
Olahraga Golf, Royale Krakatau Renovasi Area Driving Range

Olahraga Golf, Royale Krakatau Renovasi Area Driving Range

Sports
Alasan Mourinho Pergi dari Man United dengan Sedih, Singgung Ten Hag

Alasan Mourinho Pergi dari Man United dengan Sedih, Singgung Ten Hag

Liga Inggris
Bernardo Tavares Minta PSSI Perbaiki Kinerja Wasit

Bernardo Tavares Minta PSSI Perbaiki Kinerja Wasit

Liga Indonesia
Kunci Borneo FC Dominasi Regular Series Liga 1 di Mata Pieter Huistra

Kunci Borneo FC Dominasi Regular Series Liga 1 di Mata Pieter Huistra

Liga Indonesia
3 Agenda Perayaan Satu Dekade Jr NBA di Indonesia

3 Agenda Perayaan Satu Dekade Jr NBA di Indonesia

Sports
Jadwal Lengkap 8 Besar Piala Asia U23 2024: Indonesia Vs Korea Selatan

Jadwal Lengkap 8 Besar Piala Asia U23 2024: Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Kata Larry Siwu Usai Kalah dari Rahul Pinem di HSS Series 5

Kata Larry Siwu Usai Kalah dari Rahul Pinem di HSS Series 5

Olahraga
Target Persib pada Dua Laga Sisa Jelang Championship Series

Target Persib pada Dua Laga Sisa Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com