Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Liga Champions, 3 Tim Lolos ke 16 Besar, 5 Tim Dipastikan Gugur

Kompas.com - 07/11/2019, 08:54 WIB
Tri Indriawati

Penulis

KOMPAS.com - Tiga tim telah memastikan tempat di babak 16 besar, sedangkan lima klub lain tersisih seusai hasil Liga Champions di matchday 4 fase grup yang digelar Selasa (5/11/2019) hingga Rabu (6/11/2019) atau Kamis dini hari WIB.

Ketiga tim yang telah merebut tiket ke 16 besar adalah Juventus, Paris Saint-Germain atau PSG, dan Bayern Muenchen. Mereka melaju setelah mememetik hasil Liga Champions yang positif di matchday 4.

Juventus berhasil memastikan langkah ke babak 16 besar setelah mantap menguasai puncak klasemen Liga Champions Grup D.

Skuad berjuluk Si Nyonya Besar itu mengukuhkan posisi di puncak klasemen Grup D setelah memenangi laga Lokomotiv Moskwa vs Juventus pada matchday 4 Liga Champions.

Bertanding di Stadion Lokomotiv, Rabu (6/11/2019) atau Kamis dini hari WIB, Juventus menang setelah ditahan imbang tuan rumah hingga habis waktu normal pertandingan.

Si Nyonya Besar sebenarnya sempat unggul 1-0 berkat gol cepat yang dicetak Aaron Ramsey pada menit ke-3.

Namun, Lokomotiv berhasil menyamakan kedudukan melalui gol Aleksei Miranchuk pada menit ke-11.

Gol kemenangan Juventus baru lahir pada masa injury time melalui tendangan Douglas Costa.

Dengan kemenangan ini, Juventus semakin kokoh di puncak klasemen Grup D dengan mengoleksi 10 poin.

Juventus pun berhak melaju ke babak 16 besar Liga Champions karena sudah unggul tiga poin atas Atletico Madrid yang mengekor di posisi kedua.

Sementara itu, PSG memastikan diri lolos dari Grup A ke fase knock out Liga Champions setelah menang tipis 1-0 atas Club Brugge di Parc des Princes.

Baca juga: Klasemen Liga Champions, 3 Tim Lolos, Real Madrid Tertahan

Gol semata wayang di laga PSG vs Club Brugge dicetak oleh striker pinjaman dari Inter Milan, Mauro Icardi.

PSG saat ini memuncaki Grup A dengan 12 poin. Dengan dua laga tersisa, poin PSG sudah tidak mungkin lagi terkejar oleh Club Brugge yang ada di peringkat ketiga dengan raihan dua angka.

Bayern Muenchen menjadi tim selanjutnya yang lolos ke fase gugur setelah berhasil mengalahkan wakil Yunani, Olympiakos, dengan dua gol tanpa balas pada matchday keempat Grup B di Allianz Arena.

Dua gol Die Roten, julukan Bayern Muenchen, masing-masing dicetak oleh Robert Lewandowski dan Ivan Perisic.

Muenchen masih kokoh di puncak klasemen Grup B dengan poin sempurna, 12, dari empat laga dan tidak mungkin lagi tersusul oleh peringkat ketiga, Crvena Zvezda (3 poin).

Selain keberhasilan tiga tim di atas, hasil Liga Champions tadi malam juga dihiasi dengan kemenangan telak Real Madrid atas Galatasaray.

Real Madrid tampil kesetanan dengan memberondong gawang klub Turki itu enam gol tanpa balas.

Rodrygo Goes tampil sebagai bintang dengan sumbangan trigolnya dan satu assist.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Timnas Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Badminton
Gregoria Akhirnya Menang Atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Gregoria Akhirnya Menang Atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Badminton
Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Timnas Indonesia
Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com