KOMPAS.com - Dua nama pelatih asing diproyeksikan PSSI sebagai pengganti Simon McMenemy untuk menukangi timnas Indonesia dalam waktu dekat.
Hal itu disampaikan langsung oleh Ketua Umum PSSI yang baru menjabat, Komjen Pol. Mochammad Iriawan, Selasa (5/11/2019).
Dua nama yang bidik PSSI adalah mantan pelatih timnas U-23 Indonesia, Luis Milla, dan eks arsitek timnas Korea Selatan, Shin Tae-Young.
"Dua pelatih itu sudah dikontak oleh Sekjen (Ratu Tisha Destria). Tetapi, mereka masih terikat kontrak dengan pekerjaan lain sampai November 2019," kata Mochamad Iriawan.
Nantinya mereka akan kami undang ke Indonesia untuk memaparkan programnya di sebagai pelatih timnas di depan Komite Eksekutif (Exco) termasuk saya," tutur pria yang akrab disapa Iwan Bule itu.
Baca juga: Pelatih Timnas Indonesia, Simon McMenemy, Akan Diganti...
Bagi publik Indonesia, nama Luis Milla tentunya sangat tidak asing. Luis Milla menjadi pelatih timnas Indonesia selama lebih dari satu tahun sejak 2017 hingga Asian Games 2018.
PSSI dan Luis Milla pada akhirnya tidak lagi bekerja sama setelah timnas Indonesia tersingkir di babak 16 besar Asian Games 2018.
Prestasi terbaik Luis Milla berama timnas Indonesia adalah meraih medali perunggu pada ajang SEA Games 2017.
Sebelumnya bekerja di Tanah Air, Luis Milla pernah membawa timnas U-21 Spanyol menjadi juara Piala Eropa U-21 2011.
Pada akhir masa jabatannya, sempat terjadi drama yang melibatkan PSSI dan Luis Milla. Kedua belah pihak saling beradu argumen soal perpanjangan kontrak dan juga beberapa pasal di perjanjian lama.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.