Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bhayangkara FC Vs Semen Padang, Hujan Gol di Babak Kedua

Kompas.com - 02/11/2019, 20:30 WIB
Angga Setiawan,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Bhayangkara FC ditahan imbang tamunya Semen Padang pada lanjutan Liga 1 2019.

Pertandingan antara Bhayangkara FC vs Semen Padang yang berlangsung di Stadion PTIK, Jakarta Selatan, pada Sabtu (2/11/2019) berakhir dengan skor 2-2.

Dua gol dari Bhayangkara FC dicetak oleh Anderson Salle pada menit ke-50 dan Herman Dzumafo menit ke-90.

Sementara itu, sepasang gol Semen padang dicetak oleh Muahmmad Rifqi menit ke-56 dan Flavio Junior pada menit ke-86. 

Dengan hasil tersebut, Bhayangkara FC naik dua peringkat di posisi ke-9 klasemen Liga 1 dengan mengumpulkan 32 poin dari 26 pertandingan.

Sementara itu, Semen Padang makin terbenam di posisi juru kunci dengan menempati peringkat ke-18, mengumpulkan 23 poin dari 26 pertandingan.

Baca juga: Bhayangkara FC Vs Semen Padang, Kabau Sirah Siap Fight meski Pincang

Jalannya Pertandingan Bhayangkara FC vs Semen Padang:

Babak pertama, kedua tim coba bermain dengan strategi masing-masing guna membaca permainan antara satu sama lain.

Bhayangkara FC pada menit-menit awal langsung mencoba untuk melakukan inisiatif penguasaan bola dengan melakukan umpan-umpan pendek.

Sementara itu, Semen Padang coba mengandalkan serangan balik dengan menumpuk pemain di tiga perempat wilayah lapangan.

Meski demikian, tensi pertandingan sudah berjalan sengit pada menit-menit awal. Kedua tim saling bermain terbuka.

Semen Padang mendapatkan peluang pertama melalui aksi soloran Flavio Junior menyisir sisi kanan pertahanan Bhayangkara FC.

Flavio kemudian melepaskan umpan silang ke arah Mariando Uropmabin yang kemudian melepaskan tembakan ke gawang Awan Raharjo.

Sayangnya, sepakan Uropmabin kurang sempurna sehingga masih bisa diamankan Awan Raharjo di bawah mistar gawang.

Baca juga: Jadwal Liga 1 Hari Ini, PSIS Semarang vs PSS Sleman

Bhayangkara FC juga tidak tinggal diam lewat serangan balik yang dimotori mantan pemain Persija, yakni Bruno Matos yang memberikan umpan terobosan kepada Herman Dzumafo.

Dzumafo yang tinggal menceploskan bola ke gawang Teja Paku Alam sayangnya menyia-nyiakan kesempatan, bola masih melenceng ke kanan mistar.

Bhayangkara mendapatkan kembali peluang setelah Yoo Hyun-Goo melanggar Alsan Sanda yang kemudian menghasilkan tendangan bebas di menit ke-10.

Lee Yoo-Joon yang menjadi Eksekutor bola mati langsung melesakkan tendangan keras kearah gawang.

Beruntung Teja Paku Alam yang sanggup membaca arah bola berhasil menepis sepakan keras yang dilakukan oleh Lee Yoo-Joon.

Tekanan demi tekanan yang dilancarkan oleh Bhayangkara FC sering mengancam gawang Semen Padang.

Meski demikian lini pertahanan Kabau Sirah julukan Semen Padang masih sanggup menghalau gempuran Bhayangkara FC.

Kedua tim juga coba memanfaatkan skema bola mati demi menekan satu sama lain.

Menit ke-24 akhirnya Semen Padang mendapatkan peluang setelah salah satu pemain The Guardian julukan tim Bhayangkara FC melanggar pemain Kabau Sirah.

Flavio Junior yang menjadi eksekutor tendangan bebas melesakkan tembakan datar melewati pagar betis Bhayangkara FC, tetapi masih bisa ditangkap Awan Raharjo.

Pada 10 menit terakhir Semen Padang mencoba untuk melakukan pressing ketat kepada Bhayangkara FC guna lepas dari tekanan.

Namun, Bhayangkara justru makin gencar menghasilkan beberapa peluang yang sukses mengancam gawang Teja Paku Alam.

Baca juga: Klasemen Liga 1, Persib Tembus 8 Besar Usai Tekuk Kalteng Putra

Menit ke-43 Herman Dzumafo hampir saja mencetak gol bagi Bhayangkara FC andai sundulannya yang kemudian berubah arah membentur Gusmawan tidak mampu diantisipasi Teja Paku Alam.

Hingga waktu turun minum, skor kacamata mewarnai jalannya pertandingan Bhayangkara FC atas Semen Padang.

Pada babak kedua, Semen Padang yang sedari awal menumpuk pemain di seperempat wilayah sendiri kali ini bermain sedikit melebar demi menguasai permainan.

Namun, gol pemecah kebuntuan terlebih dahulu diperoleh Bhayangkara FC menit ke-50 melalui tendangan bebas akibat pelanggaran pemain Kabau Sirah atas pemain Bhayangkara FC.

Herman Dzumafo yang bertindak sebagai eksekutor melakukan tugasnya dengan baik.

Semen Padang langsung merespons dengan melancarkan serangan balasan ke gawang Awan Raharjo.

Hasilnya selang enam menit Kabau Sirah berhasil menyamakan kedudukan melalui tendangan sudut yang langsung disundul M Rifqi sehingga skor kembali imbang.

Menit ke-76 Bhayangkara FC mendapatkan peluang tendangan bebas yang kemudian dieksekusi oleh Lee Yoo-Joon.

Baca juga: PSIS Semarang Vs PSS Sleman, Laskar Mahesa Jenar Jauhi Zona Degradasi

Pemain asal Korea yang sedari awal mengancam gawang Teja Paku Alam dari luar kotak penalti melakukan tendangan keras terarah yang masih bisa ditepis.

Pada 10 menit terakhir, keberuntungan kian menghinggapi Semen padang, beberapa peluang berhasil mengancam gawang.

Hasilnya sundulan Flavio Beck Junior membawa Kabau Sirah berbalik unggul sehingga Semen Padang FC unggul 1-2.

Sayangnya, kemenangan di depan mata buyar seketika usai umpan sepak pojok Bruno Matos diteruskan menjadi gol oleh sundulan Herman Dzumafo sehingga gol kembali imbang.

Hingga peluit pertandingan berakhir antara Bhayangkara FC dengan Semen Padang skor tidak berubah 2-2.

Susunan Pemain Bhayangkara FC vs Semen Padang:

Bhayangkara FC (4-3-3): Awan Raharjo (GK); I Putu Gede, Nurhidayat, Anderson Salles, Alsan Sanda;  Adam Setyano, Lee Yoo-Joon, Wahyo Seto; Herman Dzumafo, Nur Iskandar, Bruno Matos.

Cadangan: Indra Kahfi, Muhammad Hargianto, Ilham Udin, Arif Setiawan Reksa Maulana, Indra Nugraha.

Pelatih: Paul Christopher Munster

Semen Padang (4-5-1) : Teja Paku Alam (GK); Boas Atururi, Dede Gusmawan, M Rifki, Syaeful Anwar; Dedy Hartono, Yoo Hyun-Goo, Manda Cingi, Leo Guntara, Flavio Junior; Mariando Uropmabin.

Cadangan: Rudi, Roni Rosadi,

Pelatih: Eduardo Filippe Arroja Almeida

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Red Sparks vs Indonesia All Star 3-2, Laga Ekshibisi Meriah dan Penuh Hiburan

Hasil Red Sparks vs Indonesia All Star 3-2, Laga Ekshibisi Meriah dan Penuh Hiburan

Sports
Hasil dan Klasemen Liga 1, Bali United Menang Dramatis, Dewa Jaga Asa

Hasil dan Klasemen Liga 1, Bali United Menang Dramatis, Dewa Jaga Asa

Liga Indonesia
SBY Ramaikan Laga Red Sparks Vs Indonesia All Star 

SBY Ramaikan Laga Red Sparks Vs Indonesia All Star 

Sports
Jelang Yordania Vs Indonesia, Skuad Garuda Muda Analisis Laga Lawan

Jelang Yordania Vs Indonesia, Skuad Garuda Muda Analisis Laga Lawan

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Persebaya 3-1, Alasan Bojan Hodak Bahagia

Hasil Persib Vs Persebaya 3-1, Alasan Bojan Hodak Bahagia

Liga Indonesia
Demam Megawati, Fan Habiskan Rp 13 Juta demi Nonton Red Sparks

Demam Megawati, Fan Habiskan Rp 13 Juta demi Nonton Red Sparks

Sports
Hasil Liga 1: Persik Vs Persita Seri, Bhayangkara FC Degradasi

Hasil Liga 1: Persik Vs Persita Seri, Bhayangkara FC Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Persebaya 3-1: David da Silva Hattrick, Cium Sepatu Ciro Alves

Hasil Persib Vs Persebaya 3-1: David da Silva Hattrick, Cium Sepatu Ciro Alves

Liga Indonesia
Pelatih Bali United Minta PSSI Tegas Tangani Dugaan Match Fixing di Liga 1

Pelatih Bali United Minta PSSI Tegas Tangani Dugaan Match Fixing di Liga 1

Liga Indonesia
Arema FC Hadapi Misi Tak Mudah, Widodo Bilang Semangat Jangan Patah

Arema FC Hadapi Misi Tak Mudah, Widodo Bilang Semangat Jangan Patah

Liga Indonesia
AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

Liga Italia
Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Liga Indonesia
Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com