KOMPAS.com - Pelatih timnas U-19 Indonesia, Fakhri Husaini, mengumumkan 23 nama pemain yang bakal dibawa dalam ajang babak Kualifikasi Piala Asia U-19.
Sebelumnya, Fakhri memanggil 26 nama untuk menjalani pemusatan latihan di Stadion Pakansari, Bogor.
Artinya, ada tiga nama yang harus dipulangkan oleh pelatih asal Lhokseumawe itu.
"Mereka (tiga orang tersingkir) tidak ikut serta dalam babak Kualifikasi Piala AFC U-19 nanti karena menurut saya belum bisa memenuhi empat aspek. Fisik, taktik, teknik, dan mental," kata Fakhri dikutip dari laman resmi PSSI.
"Ketiganya juga kalah bersaing dengan 23 pemain lain," kata pelatih berusia 54 tahun tersebut.
Baca juga: Timnas U-19 Indonesia Kesulitan Cari Lawan Uji Coba
Namun, Fakhri tetap berharap kepada tiga nama yang tersingkir untuk tetap percaya diri menatap masa depan mereka.
"Namun, saya berharap kepada ketiganya untuk tidak berkecil hati. Masih ada waktu bagi mereka untuk terus berusaha meningkatkan kemampuannya," kata dia.
"Saya ingin melihat progres mereka setelah ini, apa bisa terus berkembang atau malah berhenti di titik ini," katanya.
Ketiga pemain tersebut di antaranya Andre Oktaviansyah, Fadillah Nur Rahman, dan Saddam Gaffar.
Baca juga: Jelang Kualifikasi Piala AFC U-19 2020, Supriadi Tertimpa Cedera
Sementara itu, timnas U-19 Indonesia berada di Grup K pada babak Kualifikasi Piala Asia U-19 2020.
Tulis komentar dengan menyertakan tagar #JernihBerkomentar dan #MelihatHarapan di kolom komentar artikel Kompas.com. Menangkan E-Voucher senilai Jutaan Rupiah dan 1 unit Smartphone.
Syarat & Ketentuan