Namun Inter mematok harga yang cukup tinggi untuk striker yang juga rekan satu negara Lionel Messi itu, Inter membandrol Martinez seharga 100 juta Euro atau sekitar Rp 1.5 triliun.
Barcelona yakin bisa menyanggupi permintaan Inter tadi, meskipun mereka dilanda masalah keuangan musim panas kemarin.
Baca juga: Erling Braut Haaland Buat Rekor yang Tak Dimiliki Messi dan Ronaldo
Barca kemungkinan bisa memanfaatkan uang hasil penjualan beberapa pemainnya.
Beberapa pemain Barcelona seperti Ousmane Dembele, Samuel Umtiti, Ivan Rakitic, dan Arturo Vidal menjadi nama yang akan dilego oleh Barca pada jeda transfer mendatang.
Rakitic dan Vidal menjadi nama yang paling santer akan segera dilepas oleh Barcelona.
???? | FOTOGALLERY
Che serata a San Siro... ??????????
Ecco le tutte immagini più belle di #InterBorussiaDortmund ???? #InterBVB #ForzaInter
???? https://t.co/6tbLOZyssF pic.twitter.com/5FxQxnjP6d
— Inter (@Inter) October 23, 2019
Kedua pemain tersebut tidak masuk dalam rencana Ernesto Valverde musim ini yang memilih memainkan dua gelandang muda Arthur dan Frenkie de Jong.
Valverde juga bisa memanfaatkan ketertarikan Inter akan Rakitic sebagai salah satu pelicin transfer Martinez ke Barcelona.
Penampilan apik Martinez untuk klub dan negara baru-baru ini telah membuat Barcelona terpikat dengannya.
Tidak heran jika Barcelona ingin sesegera mungkin mendatangkan Martinez ke Camp Nou. (Adi Nugroho)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.