KOMPAS.com – Di mata pelatih Inter Milan Antonio Conte, Marcelo Brozovic perlu mengasah dirinya jika ingin menjadi salah satu pemain level top di dunia.
Pernyataan tersebut Antonio Conte sampaikan dalam jumpa pers pada hari Jumat menjelang laga Inter Milan vs Parma dalam lanjutan Liga Italia.
Duel Inter vs Parma akan tersaji pada pekan ke-9 Liga Italia, Sabtu (26/10/2019) di Stadion Giuseppe Meazza.
Dalam jumpa pers sehari sebelum pertandingan, pelatih Inter Milan, Antonio Conte, secara khusus membahas gelandang Marcelo Brozovic.
Baca juga: Inter Milan Mulai Manuver untuk Gaet Thomas Mueller pada Januari 2020
Antonio Conte, mengungkapkan bahwa Marcelo Brozovic yang kini menjadi pilar tim ingin dilihatnya menjadi seorang pemain top dunia.
Karenanya, Conte pun selalu menuntut performa di atas rata-rata kepada gelandang kelahiran 16 November 1992 itu.
"Marcelo sejauh ini tampil bagus. Dia tahu bahwa saya menuntut sangat banyak kepada dirinya," kata Conte seperti dikutip Bolasport dari Tuttomercatoweb.
"Saya menuntut dia berkembang untuk menjadi pemain top dalam segala hal," tuturnya menambahkan.
Baca juga: Inter Milan Mulai Manuver untuk Gaet Thomas Mueller pada Januari 2020
Bersama bek Milan Skriniar dan penjaga gawang Samir Handanovic, Brozovic selalu bermain penuh dalam 8 laga Liga Italia sejauh ini.
Statistik memperlihatkan Marcelo Brozovic memang mulai menjadi pemain yang dominan dalam banyak unsur permainan.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.