Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Inter Vs Parma, Antonio Conte Ingin Genjot Performa Satu Pemain

Kompas.com - 26/10/2019, 14:20 WIB
Angga Setiawan,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com – Di mata pelatih Inter Milan Antonio Conte, Marcelo Brozovic perlu mengasah dirinya jika ingin menjadi salah satu pemain level top di dunia.

Pernyataan tersebut Antonio Conte sampaikan dalam jumpa pers pada hari Jumat menjelang laga Inter Milan vs Parma dalam lanjutan Liga Italia.

Duel Inter vs Parma akan tersaji pada pekan ke-9 Liga Italia, Sabtu (26/10/2019) di Stadion Giuseppe Meazza.

Dalam jumpa pers sehari sebelum pertandingan, pelatih Inter Milan, Antonio Conte, secara khusus membahas gelandang Marcelo Brozovic.

Baca juga: Inter Milan Mulai Manuver untuk Gaet Thomas Mueller pada Januari 2020

Antonio Conte, mengungkapkan bahwa Marcelo Brozovic yang kini menjadi pilar tim ingin dilihatnya menjadi seorang pemain top dunia.

Karenanya, Conte pun selalu menuntut performa di atas rata-rata kepada gelandang kelahiran 16 November 1992 itu.

"Marcelo sejauh ini tampil bagus. Dia tahu bahwa saya menuntut sangat banyak kepada dirinya," kata Conte seperti dikutip Bolasport dari Tuttomercatoweb.

"Saya menuntut dia berkembang untuk menjadi pemain top dalam segala hal," tuturnya menambahkan.

Baca juga: Inter Milan Mulai Manuver untuk Gaet Thomas Mueller pada Januari 2020

Bersama bek Milan Skriniar dan penjaga gawang Samir Handanovic, Brozovic selalu bermain penuh dalam 8 laga Liga Italia sejauh ini.

Statistik memperlihatkan Marcelo Brozovic memang mulai menjadi pemain yang dominan dalam banyak unsur permainan.

Dalam beberapa statistik, dia bahkan menjadi pemain terbaik di Liga Italia musim ini.

Saat ini Brozovic merupakan pemain dengan jumlah operan terbanyak di Serie A 2019-2020.

Baca juga: Zlatan Ibrahimovic Sulit Gabung Inter Milan karena Mino Raiola

Dalam setiap pertandingan, Brozovic membuat rata-rata 77,5 operan, unggul atas Fabian Ruiz dengan 75,3 operan atau Miralem Pjanic 74,1 dengan operan.

Di tangan Conte, Brozovic juga menjadi pemain yang paling rajin berlari di Serie A. Jarak tempuhnya rata-rata dalam sebuah laga Liga Italia mencapai 12,688 Km.

Brozovic mengungguli Andrea Tabanelli dari Lecce dengan rataan lari 11,939 Km dan Erick Pulgar dari Fiorentina dengan 11,718 Km.

Khusus di Inter Milan, Marcelo Brozovic juga punya keunggulan yang memperlihatkan dirinya menjadi gelandang yang komplet.

Dalam tugas defensif, Brozovic membuat paling banyak tekel dengan rataan 2,9 per pertandingan dan dribel defensive 1,6 serta nomor dua dalam jumlah 1,5 kali menghalau bola.

Di sisi serangan, Brozovic adalah yang terbaik dalam jumlah operan jauh yakni sebanya 8,8 kali kesempatan

Brozovic juga membuat rata-rata 2 kali tembakan per partai, jumlah itu setara Romelu Lukaku dan hanya kalah dari Lautaro Martinez dengan 2,9 tembakan serta Stefano Sensi dengan 2,3 tembakan. (Dwi Widijatmiko)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming Indonesia vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions saat Bela Man United

Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions saat Bela Man United

Liga Champions
Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Liga Indonesia
Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Liga Indonesia
Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Liga Indonesia
Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Liga Champions
Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Liga Champions
Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Liga Champions
Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Liga Champions
Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Liga Champions
FT Man City vs Real Madrid 1-1 (agg. 4-4): De Bruyne Samakan Kedudukan, Laga Lanjut Extra Time

FT Man City vs Real Madrid 1-1 (agg. 4-4): De Bruyne Samakan Kedudukan, Laga Lanjut Extra Time

Liga Champions
Hasil Bayern Vs Arsenal, The Gunners Tersingkir karena Tandukan Maut

Hasil Bayern Vs Arsenal, The Gunners Tersingkir karena Tandukan Maut

Liga Champions
Jadwal Jeka Saragih di UFC, Hadapi Fighter Veteran Westin Wilson Juni Nanti

Jadwal Jeka Saragih di UFC, Hadapi Fighter Veteran Westin Wilson Juni Nanti

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com