Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jelang Laga Burnley Vs Chelsea, Lampard Dapat Suntikan Motivasi

Kompas.com - 26/10/2019, 13:30 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih Chelsea, Frank Lampard, mendapatkan suntikan motivasi menjelang timnya berhadapan dengan Burnley.

Chelsea akan dijamu Burnley pada pekan ke-10 English Premier League, kasta teratas Liga Inggris, musim 2019-2020.

Laga Burnley vs Chelsea rencananya dihelat di Stadion Turf Moor, Sabtu (26/10/2019) malam WIB.

Menjelang laga tersebut, mantan pemain Manchester United dan Leicester City, Robbie Savage, memuji peran kepelatihan Lampard di Chelsea.

Baca juga: Jadwal dan Link Live Streaming Liga Inggris, Man City dan Chelsea Main

Menurut dia, Lampard sanggup mengatur tim dengan baik saat The Blues, julukan Chelsea, ditinggal Eden Hazard.

"Frank Lampard sedang melakukan apa yang orang-orang pikir itu tidak mungkin," ucap Robbie Savage, dilansir Daily Mirror.

"Dia membuat Chelsea lebih enak ditonton tanpa Eden Hazard," kata Savage.

Savage yakin, dengan tangan dingin Lampard, Chelsea bisa bersaing dengan Liverpool dan Manchester City di papan atas Liga Inggris musim ini.

"Saya selalu menaruh hormat kepada Lampard, bahkan sejak ia selesai memberikan applause kepada penonton setelah laga, dan dia mendatangi saya untuk berbela sungkawa mengetahui ayah saya meninggal," tutur Savage.

"Dia berlari sekitar 73 meter untuk mengatakan,"maaf untuk ayahmu, teman," dan dia memberi saya pelukan," ucap Savage.

Savage menambahkan, ia begitu berkesan dengan cara Lampard menangani para pemain muda di Chelsea.

Baca juga: Klasemen Liga Inggris, Leicester City Geser Man City Usai Ukir Sejarah

"Seperti sudah saya katakan awal musim, bahwa Lampard sangat cocok untuk Chelsea," ujar Savage.

"Dalam mimpinya, dia mempetimbangkan para pemain mudanya, untuk bermain di Liga Champions dan mengalahkan Ajax (Amsterdam), padahal mereka (Ajax) musim lalu semifinalis," kata Savage.

Pemain seperti Tammy Abraham, Callum Hudson-Odoi, Mason Mount, dan Fikayo Tomori, kata Savage, bakal memberikan warna berbeda sekaligus energi untuk Chelsea.

Savage pun yakin, sepeninggal Hazard, Chelsea akan melakukan generasi pemain dengan baik.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com