Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lecce Vs Juventus, Ronaldo Tidak Masuk Skuad, Sarri Punya Alasannya

Kompas.com - 26/10/2019, 09:40 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, dipastikan absen kala timnya melawat ke markas Lecce.

Juventus dijadwalkan melakoni laga tandang melawan Lecce pada giornata kesembilan Serie A, kasta tertinggi Liga Italia, musim 2019-2020.

Laga Lecce vs Juventus akan digelar di Stadio Comunale Via del Mare, Sabtu (26/10/2019), pukul 20.00 WIB.

Dari 22 pemain yang dibawa ke markas Lecce, tidak ada nama Cristiano Ronaldo dalam skuad Juventus.

Baca juga: Jadwal dan Siaran Langsung Liga Italia, Ada AS Roma Vs AC Milan

Padahal, kapten timnas Portugal tidak sedang cedera atau menjalani hukuman larangan bermain.

Pelatih Juventus, Maurizio Sarri, pun mempunyai alasan tersendiri mengapa ia tidak membawa Ronaldo.

"Untuk Ronaldo, kami sudah sering bicara," ucap Sarri, dalam konferensi pers menjelang pertandingan.

"Bahkan, untuk dia dibutuhkan pengistirahatan. Kami akan melihat bagaimana dia merasakan ini," kata eks pelatih Napoli dan Chelsea itu.

Sarri menambahkan bahwa ia tidak akan melakukan rotasi pada laga kontra Lecce nanti.

"Saat ini, kami tidak memiliki banyak opsi untuk merotasi skuad. Kami hanya akan mengubah hal-hal yang perlu dilakukan sesuai dengan kondisi pemain," tutur dia.

Baca juga: Juventus Vs Lokomotiv Moskwa, Saat Ronaldo dan Sarri Saling Puji

Juventus berkesempatan menjauh dari kejaran Inter Milan andai berhasil menang pada laga nanti.

Si Nyonya Besar, julukan Juventus, kini memuncaki klasemen sementara dengan mengumpulkan 22 poin dari delapan laga.

Mereka berselisih satu poin dari Inter Milan yang berada di posisi kedua.

Adapun Inter Milan baru akan bermain melawan Parma pada pukul 23.00 WIB.

Laga Inter vs Parma akan berlangsung di Stadion Giuseppe Meazza, Sabtu (26/10/2019).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com