Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kippersluis Ibaratkan Persib Bandung Vs Persija Jakarta seperti Superclasico

Kompas.com - 26/10/2019, 08:15 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Penyerang Persib Bandung, Kevin van Kippersluis, menatap antusias laga timnya kontra Persija Jakarta pada pekan ke-25 Liga 1 2019, Sabtu (18/20/2019).

Kippersluis mengatakan, Persib wajib meraih tiga poin dalam pertandingan Persib Bandung vs Persija Jakarta itu.

Menurut dia, penting bagi Persib untuk memenangi laga tersebut.

Selain karena gengsi, Persib butuh kemenangan untuk memperbaiki posisi di klasemen sementara.

Saat ini, klub berjulukan Maung Bandung itu masih di posisi ke-11 dengan 28 poin.

Baca juga: Persib Bandung Vs Persija Jakarta, Maung Bandung Fokus Jaga Kondisi Fisik Pemain

Persib harus bekerja keras untuk mengatasi ketertinggalan poin dengan tim-tim yang berada di atas mereka. Tujuannya adalah agar misi finis di posisi lima besar pada akhir kompetisi musim ini tercapai.

"Ini pertandingan yang harus kami menangi. Ini pertandingan penting dan kami harus berusaha semaksimal mungkin. Tentunya, saya sangat antusias menghadapi laga ini," kata Kippersluis.

Kippersluis juga bertekad menambah perolehan golnya bersama Persib dalam laga tersebut.

Pemain asal Belanda itu sejauh ini baru mengoleksi satu gol dari tujuh laga yang dilakoninya bersama Maung Bandung.

Dia berharap bisa kembali mencetak gol saat bersua Persija. Dia akan mempersembahkan gol tersebut.

Baca juga: Persija Masih Fokus Recovery, Belum Mau Pikirkan Persib

"Saya harap (cetak gol lagi). Saya hanya bisa berharap bisa mencetak gol kedua dan terus mencetak gol di setiap laga," ujar Kippersluis.

"Jadi, gol melawan Persija akan menjadi bonus bagi saya dan itu akan dipersembahkan kepada Bobotoh dan suporter," kata pemain berusia 26 tahun itu.

Seperti Boca Junior vs River Plate

Laga Persib vs Persija sendiri bisa dibilang sebagai salah satu pertandingan besar di sepak bola Indonesia.

Bentrokan antara Maung Bandung dengan Macan Kemayoran kerap berlangsung sengit baik di dalam maupun di luar lapangan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com