Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hadapi SEA Games, 10 Perenang Indonesia Berlatih di China

Kompas.com - 17/10/2019, 20:47 WIB
Josephus Primus

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Menghadapi SEA Games 2019 Filipina, 10 perenang Indonesia berlatih di China.

Laman antaranews.com menulis, latihan itu dilaksanakan mulai Jumat (18/10/2019) sampai dengan Rabu (30/10/2019).

"Yang berangkat 10 atlet pelatnas dan 7 ofisial," kata Wakil Ketua Umum Pengurus Besar Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PB PRSI) Harlin Raharjo.

Baca juga: Siman Soal Beban Mental dan Harapan Pada Penonton

Para atlet bertolak dari Bandara Soekarno-Hatta pada Kamis (17/10/2019) pagi.

stadion Akuatik Gelora Bung Karno,  Tanah Abang,  Jakarta Pusat.  Kompas.com/RIMA WAHYUNINGRUM stadion Akuatik Gelora Bung Karno, Tanah Abang, Jakarta Pusat.

Para atlet itu adalah AA Istri Kania Ratih, Adinda Larasati Dewi, Anandita Treciel Vannesae, Azzhara Permatahani, Nurul Fajar Fitriyanti, Ressa Kania Prawira, Farrel Armandio, Tangkas Gagarin, Nathaniel Yus, dan Muhammad Fahri.

Sementara itu, tiga atlet yakni I Gede Siman Sudartawa, Triadi Fauzi, dan Glen Viktor, sedang menjalani pelatihan di tempat lain.

stadion Akuatik Gelora Bung Karno,  Tanah Abang,  Jakarta Pusat.  Kompas.com/RIMA WAHYUNINGRUM stadion Akuatik Gelora Bung Karno, Tanah Abang, Jakarta Pusat.

"Siman latihan di Amerika, Triadi di Bandung," kata Harlin.

"Glen baru punya anak. Jadi dia latihan di Surabaya," imbuh Harlin.

Dataran tinggi

Kota Kunming, Ibukota Provinsi Yunnan, China.THINKSTOCK Kota Kunming, Ibukota Provinsi Yunnan, China.

Harlin Raharjo menambahkan pilihan pada China karena lokasi latihan ada di dataran tinggi.

Lokasi latihan ada di Kunming.

Lantas, di situ, fasiitas kolam renang juga lengkap.

Latihan di tempat tinggi, kata Harlin agar atlet terbiasa berenang dengan udara tipis.

"Atlet berenang dengan kadar oksigen lebih kecil," ujar Harlin.

.SHUTTERSTOCK .

Sementara itu, pelatih renang Indonesia Albert C Susanto berharap agar pelatihan di Kunming yang berketinggian 1.800 meter bisa memperkuat paru-paru.

PRSI mematok target perolehan empat emas di SEA Games 2019.

Target ini pengulangan prestasi pada SEA Games 2017 Malaysia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com