Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persib Bandung Vs Persebaya, Irfan Jaya Absen, Diogo Campos Tampil

Kompas.com - 17/10/2019, 14:40 WIB
Mochamad Sadheli ,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber Persebaya

KOMPAS.com - Winger Irfan Jaya dipastikan tidak bisa membela Persebaya Surabaya kala bertemu Persib Bandung dalam Liga 1 pekan ke-23.

Laga akbar Persib Bandung vs Persebaya Surabaya bakal dihelat di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali pada Jumat (18/10/2019) 18.30.

Kepastian tak bisa tampil itu akibat akumulasi kartu kuning yang terima oleh Irfan Jaya.

Selain Irfan, penyerang sayap lainnya, Osvaldo Haay juga tak bisa turun lapangan karena cedera yang masih dialaminya.

Meski demikian, tim berjuluk Bajul Ijo itu masih memiliki alternatif lain dengan memainkan Diogo Campos Gomes.

Baca juga: Persib Bandung Vs Persebaya, Main di Bali Untungkan Bajul Ijo

Sebelumnya, Campos sempat absen membela Persebaya karena hukuman akumulasi kartu.

Bertemu Persib Bandung pada Jumat nanti, Campos siap diturunkan untuk lini depan Bajul Ijo.

Hal itu diungkapkan langsung oleh pelatih Persebaya Surabaya, Wolfgang Pikal.

"Kembalinya (Diogo) Campos menghadapi Persib bisa menjadi mempertajam serangan kami," kata Pikal dikutip dari laman resmi Persebaya.

"Ia (Diogo Campos) pemain penting bagi Persebaya, kami senang ia bisa bermain lagi," sebut dia.

Baca juga: Persib Bandung Vs Persebaya, Bajul Ijo Bisa Turunkan 2 Pemain Timnas Indonesia

Campos didatangkan oleh Persebaya Surabaya pada bursa transfer tengah musim Liga 1 lalu.

Dalam laga debutnya berseragam Bajul Ijo, dia sukses membuat satu gol dan satu assist untuk rekannya, David da Silva kala bertamu ke kandang PSIS Semarang, 20 September lalu.

Senada dengannya, penyerang Persebaya, David da Silva juga berharap bisa kembali bermain apik dengan Diogo Campos.

"Kami jadi memiliki ketajaman dengan kembalinya (Diogo) Campos," yakin David da Silva dikutip laman yang sama.

Baca juga: Persib Vs Persebaya, Maung Bandung Fokus Benahi Mental Pemain

"Sebab ia memiliki kualitas tinggi dengan membantu saya dan tim untuk berkembang. Yang terpenting adalah tiga poin bagi Persebaya," tutup dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Persebaya
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Timnas Indonesia
Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Liga Indonesia
Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada 'Peran' Suporter

Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada "Peran" Suporter

Timnas Indonesia
Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan 'Terbang' demi Timnas Indonesia

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan "Terbang" demi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Liga Inggris
Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com