Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Agen Sesumbar Ronaldo Bisa Lewati Rekor Gol Pele

Kompas.com - 17/10/2019, 05:40 WIB
Faishal Raihan,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Agen Cristiano Ronaldo, Jorge Mendes, mengklaim bahwa kliennya bisa melewati rekor gol legenda Brasil, Pele.

Cristiano Ronaldo akhirnya menggenapkan koleksi golnya menjadi 700.

Gol tersebut ia cetak saat Portugal takluk 1-2 dari Ukraina pada laga lanjutan Grup B Kualifikasi Euro 2020, Senin (14/10/2019) atau Selasa dini hari WIB.

Baca juga: Penyesalan Cristiano Ronaldo meski Telah Cetak Gol Ke-700

Gol tersebut membuat Ronaldo masuk jajaran elit pemain yang sukses mencatatkan 700 gol di sepanjang kariernya.

"Angka itu tidak bisa berbohong. Cristiano Ronaldo memecahkan rekor dengan cara yang luar biasa sekaligus menjadikannya pemain terbaik dalam sejarah," ujar agen Ronaldo, Jorge Mendes.

"Dia telah mencapai itu bersama klub yang dibela, baik di Inggris, Spanyol, dan sekarang Italia. Dia bahkan sudah memenangi dua trofi internasional dari dua final bersama timnas Portugal," ujar Mendes menambahkan.

Baca juga: Cristiano Ronaldo Berpeluang Diabadikan Jadi Nama Stadion Sporting CP

Dilansir dari Goal, Ronaldo saat ini berada di peringkat keenam dalam daftar pencetak gol sepanjang masa.

Peringkat pertama dihuni oleh Josef Bican (805 gol), diikuti Romario (772 gol), Pele (767 gol), Ferenc Puskas (746 gol), dan Gerd Mueller (735 gol).

Dilihat dari statistik di atas, Ronaldo berjarak 67 gol dengan legenda Brasil Pele.

Baca juga: Ronaldo Nazario dan Cristiano Ronaldo, Siapa yang Real Ronaldo?

Bukan pekerjaan mudah untuk menyamai, apalagi untuk melewati catatan gol Pele.

Mengingat, Ronaldo kini sudah tidak muda lagi. Ia sudah berusia 34 tahun.

Namun demikian, Jorge Mendes merasa yakin bahwa Ronaldo bisa melewati rekor gol Pele.

Baca juga: Matthijs De Ligt Dinilai Punya Tekad Sekuat Cristiano Ronaldo

"Ronaldo telah menciptakan sejarah dengan 700 golnya. Saya tidak ragu ia akan melewati Pele sebagai pencetak gol terbanyak dalam sejarah dan ia akan melakukannya bersama Juventus," ujarnya.

"68 gol bukan sesuatu yang mustahil bagi Ronaldo, bukan begitu? Lagipula, saya yakin Ronaldo belum mengeluarkan seluruh kemampuan terbaiknya," kata Mendes.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com