Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Timnas U-23 Indonesia Vs Arab Saudi, Tak Ada Pemenang

Kompas.com - 15/10/2019, 16:01 WIB
Mochamad Sadheli ,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Penjaga gawang Arab Saudi, Saleh Alohaymid, sebenarnya sempat menepis sundulan Irkham Mila.

Namun, tangkisan Saleh Alohaymid mengarah ke gawang sendiri. Skor berubah menjadi 1-1.

Skor imbang tersebut dimanfaatkan oleh punggawa Garuda Muda untuk membuka keunggulan.

Sayangnya, serangan demi serangan anak asuh Indra Sjafri kerap dipatahkan setelah masuk ke area pertahanan lawan.

Sementara Arab Saudi mencoba untuk lebih banyak memegang bola sebagai salah satu strateginya.

Tim besutan Saad Ali Alshehri itu kerap memberi tekanan lewat dua sisi sayapnya.

Umpan-umpan lambung ke depan gawang Muhammad Riyandi dimanfaatkan karena mereka lebih unggul postur dibanding pemain timnas u-23.

Pada menit 35, pertahanan Garuda Muda dibombardir dengan dua kali serangan.

Serangan pertama lewat kaki Sami Alnaji dengan kaki kanannya. Beruntung, Riyandi masih sigap menahannya.

Serangan selanjutnya bola liar tak mampu dibuang ke depan oleh pemain belakang timnas dan jatuh di kaki pemain Arab Saudi.

Kesempatan itu dimanfaatkan oleh pemain penggati Turki Alammar yang mendapat bola tanpa kawalan.

Namun, lagi-lagi Riyandi mampu menahannya. Termasuk salah satu bloknya di menit-menit akhir pertandingan babak satu.

Riyandi berani duel dengan pemain timnas Arab Saudi dan menahan bola yang ditendang mengarah ke gawangnya.

Kedudukan masih tetap 1-1 hingga pertandingan babak pertama usai.

Selepas turun minum, Arab Saudi masih dominan dalam penguasaan bola di menit awal daripada timnas u-23.

11 pemain Garuda Muda ketat di area pertahanan dan menyerang melalui skema serangan balik. Tepatnya umpan langsung ke depan.

Skema tersebut berhasil membuat Arab Saudi sedikit panik di menit 54.

Berawal dari kaki Egy Maulana Vikri mengoper bola ke Syahrian Abimanyu yang berdiri tanpa pengawalan.

Bola tersebut sontak ditendang langsung oleh Abimanyu dari luar kotak penalti.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com