Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesia Vs Vietnam, Media Vietnam Sebut Simon McMenemy Ketakutan

Kompas.com - 15/10/2019, 10:40 WIB
Angga Setiawan,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber Bongda

KOMPAS.com – Media Vietnam merilis pemberitaan terkait komentar pelatih timnas Indonesia Simon McMenemy terhadap pemain lawan menjelang laga putaran kedua Grup A Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia.

Berita itu dirilis menjelang laga timnas Indonesia vs Vietnam yang akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Kabupaten Gianyar, Bali, Selasa (15/10/2019).

Dalam pemberitaan tersebut, Simon McMenemy disebut merasa takut kepada para pemain Vietnam.

Baca juga: Simon McMenemy Ungkap Tekanan Jadi Pelatih Timnas Indonesia

Pelatih timnas Indonesia, McMenemy memberikan pernyataannya terkait kekuatan Vietnam kepada salah satu media lokal Vietnam pada sesi jumpa pers sebelum pertandingan.

Dalam berita tersebut, Simon McMenemy mengatakan bahwa Vietnam adalah lawan yang sangat berat bagi Indonesia.

"Vietnam adalah lawan yang sangat tangguh. Pemain muda, cepat, energik, sangat berani, dan kerja keras," kata Simon dikutip Bolasport dari Bongda.

Saat ditanya pemain yang paling ditakuti, Simon menyebut seluruh pemain Vietnam sangat berbahaya.

Baca juga: Fisik Pemain Timnas Tak Bugar, Simon McMenemy Salahkan Jadwal Liga

Dirinya mengakui bakal mewaspadai sisi sayap pemain Vietnam yang dikenal agresif dan banyak memberikan peluang gol.

"Saat ini, seluruh pemain Vietnam sangat berbahaya. Saya tahu Vietnam telah berkembang. Tim ini kuat bermain dari sayap," ujar Simon menambahkan.

"Kami harus mengakui bahwa Vietnam bermain dengan sangat baik," tutur Simon mengakhiri.

Soal strategi yang bakal digunakan melawan Timnas Vietnam nanti, Simon McMenemy menegaskan tak ingin mengumbar rekor dan berharap kepada keberuntungan semata.

Baca juga: Jelang Indonesia Vs Vietnam, Lilipaly Akui Laga Akan Berjalan Sulit

Simon juga merahasiakan taktik yang akan diterapkannya pada laga lawan Vietnam.

"Kami tidak bisa bicara rekor dan keberuntungan," ujar pelatih yang kini berusia 41 tahun.

"Saya tidak mau bicara tentang tim dan strategi sebelum pertandingan, kita lihat saja ya," sambungnya.

Vietnam saat ini menduduki peringkat ketiga klasemen Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia.

Di bawah arahan Park Hang-seo, Vietnam sukses menahan imbang tuan rumah Thailand tanpa gol dan menang 1-0 atas Malaysia.

Sementara itu, Indonesia berada di peringkat paling buncit setelah tidak meraih satu pun poin dalam tiga pertandingan terakhir. (Nungki Nugroho)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Bongda
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

Liga Indonesia
Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Liga Indonesia
Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Internasional
Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liga Inggris
Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Bundesliga
Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Liga Lain
Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Liga Inggris
PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com