Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Norwegia Vs Spanyol, Ucapan Selamat Beckham untuk Sergio Ramos

Kompas.com - 13/10/2019, 14:22 WIB
Faishal Raihan,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber GOAL

KOMPAS.com - David Beckham memberi ucapan selamat untuk Sergio Ramos yang sukses mengukir rekor dalam laga Norwegia vs Spanyol pada lanjutan Kualifikasi Euro 2020, Sabtu (12/10/2019) atau Minggu dini hari WIB.

Sergio Ramos kini menjadi pemain dengan jumlah caps terbanyak bersama Tim Matador, sebutan untuk Spanyol.

Jika dijumlahkan penampilannya pada laga Norwegia vs Spanyol, maka Ramos telah tampil sebanyak 168 kali untuk negaranya.

Jumlah tersebut sekaligus melewati rekor sebelumnya milik Iker Casillas sebagai pemain dengan penampilan terbanyak untuk timnas Spanyol.

Baca juga: Jadwal Kualifikasi Euro 2020 Malam Ini, Belanda, Jerman, Belgia Main

Selama membela La Furia Roja, julukan timnas Spanyol, Sergio Ramos telah terlibat dalam 167 pertandingan.

Pencapaian Ramos itu mendapat tanggapan positif dari mantan rekannya dahulu di Real Madrid, David Beckham.

Melalui akun Instagram pribadinya, @davidbeckham, mantan kapten timnas Inggris tersebutmemberikan ucapan selamat kepada Sergio Ramos dalam sebuah video.

"Temanku. Ini adalah pencapaian luar biasa bagimu. Saya hanya ingin mengirim pesan karena dirimu telah memainkan 168 pertandingan untuk negaramu," ucap Beckham dalam video tersebut.

Baca juga: Kualifikasi Euro 2020, Belgia dan Italia Lolos, 10 Tim Segera Menyusul

"Kamu pasti bangga. Keluargamu pasti bangga. Ini momen yang luar biasa. Kamu bisa melampaui Iker (Casillas)."

"Jadi, saya sangat senang untukmu dan keluargamu. Selamat temanku, ciuman untukmu. Selamat malam. Banyak cinta untukmu, temanku. Sekali lagi selamat," ujar Beckham mengakhiri.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

Felicidades mi amigo @sergioramos. An incredible achievement, wishing you all the best for the game today! ?????

Sebuah kiriman dibagikan oleh David Beckham (@davidbeckham) pada 12 Okt 2019 jam 12:38 PDT

Namun demikian, pencapaian Ramos itu sedikit "rusak" karena timnas Spanyol gagal menang atas Norwegia.

Unggul 1-0 sejak menit ke-47 lewat gol Saul Niguez, timnas Spanyol harus menerima kenyataan pahit ketika Norwegia mencetak gol pada masa injury time babak kedua lewat eksekusi penalti Joshua King.

Baca juga: Norwegia Vs Spanyol Imbang, Sergio Ramos Lewati Rekor Iker Casillas

Hasil tersebut tak mengubah posisi Sergio Ramos dkk di klasemen sementara Kualifikasi Euro 2020. Mereka tetap berada di puncak.

Sergio Ramos dkk mengumpulkan 19 poin dari 7 laga, unggul lima angka atas Swedia yang menempati posisi kedua.

Sementara itu, Norwegia berada di peringkat ke-4 dengan torehan 10 poin, berjarak tiga angka dari Rumania yang berada di atas mereka.

Pada pertandingan selanjutnya, Spanyol berkesempatan memastikan lolos ke putaran final Piala Eropa 2020 andai menang di kandang Swedia, 15 Oktober 2019.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com