Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Marco Giampaolo, Pelatih Tercepat yang Dipecat dalam Sejarah AC Milan

Kompas.com - 09/10/2019, 21:20 WIB
Alsadad Rudi,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - AC Milan sudah resmi memecat Marco Giampalo.

Giampaolo menjadi pelatih tercepat yang dipecat dalam sejarah AC Milan.

Giampaolo dipecat menyusul performa AC Milan yang dinilai buruk dalam tujuh pekan bergulirnya Serie A, kasta tertinggi Liga Italia.

Mantan pelatih Empoli dan Sampdoria itu hanya sanggup membawa Milan menempati peringkat ke-13.

Milan hanya mengoleksi sembilan poin dari tujuh laga.

Sepanjang tujuh laga Serie A yang sudah bergulir, I Rossoneri hanya mampu meraih tiga kemenangan dan sisanya berakhir dengan kekalahan.

Milan bahkan hanya mampu mencetak enam gol dan kebobolan sembilan gol.

Tidak termasuk caretaker, Giampaolo adalah pelatih AC Milan yang paling sedikit mendapatkan jumlah pertandingan.

Akan tetapi, kalau mengikutsertakan caretaker, tercatat ada 4 pelatih yang memiliki jumlah pertandingan lebih sedikit daripada Giampaolo.

Baca juga: Setelah Marco Giampaolo Dipecat, Maldini dan Boban Selanjutnya?

Mereka adalah Gunnar Gren (1953/2 pertandingan), Francesco Zagatti (1982/2), Paolo Barison (1976/5), dan Daniele Angeloni (1907/6).

Jumlah pertandingan Giampaolo setara dengan eks gelandang AC Milan, Cristian Brocchi, yang menjadi caretaker pada 2016.

Pasca-memecat Giampaolo, Milan sudah menunjuk Stefano Pioli yang sebelumnya sempat melatih Fiorentina.

Pioli resmi menandatangani kontrak dua tahun pada Rabu (9/10/2019).

Sebelum resmi meneken kontrak, Pioli memang santer dikabarkan bakal mengambil alih posisi Giampaolo di kursi pelatih I Rossoneri.

"AC Milan mengumumkan penunjukkan langsung Stefano Pioli sebagai pelatih baru tim utama," tulis AC Milan dalam pernyataan resmi mereka.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Liga Indonesia
Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Internasional
Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com