Dirinya mampu terus-menerus memimpin di barisan depan, walau kembali harus disalip pada lap terakhir.
Penampilan Quartararo mengundang decak kagum dari Marquez yang langsung menahbiskannya sebagai rival yang harus ditaklukkan musim depan.
Tanggapan positif juga muncul dari Rossi yang memperkuat tim pabrikan Yamaha.
"Sangat penting untuk mempertahankan Quartararo di tim Yamaha. Terlebih setelah kontraknya habis pada 2020," tutur Rossi.
"Dia sudah main bagus sejak umur 14 atau 15 tahun. Saya yakin dia pun akan demikian pada masa depan. Saya tidak menyangka bahwa dirinya akan secepat ini," imbuhnya.
Rossi pun tidak memungkiri bahwa Quartararo akan menjadi komoditi panas pada bursa transfer pebalap.
"Saya yakin semua tim akan menginginkannya pada musim 2021. Jadi, Yamaha harus segera menawarinya kontrak," ujar pemenang tujuh gelar kelas primer ini.
"Mereka benar-benar gila jika tidak melakukannya," tandas pebalap yang kini berusia 40 tahun.
If you missed the #ThaiGP ???????? race or want to watch it again, you can relive it now OnDemand with #VideoPass ???? https://t.co/DhJlpcCcTb pic.twitter.com/dGlrETpW4u
— MotoGP™ ???????? (@MotoGP) October 7, 2019
Dengan empat balapan tersisa pada musim ini, Quartararo diprediksi bakal mengamankan gelar Rookie of The Year. Pasalnya, raihan poinnya saat ini jauh melampaui para pebalap lain berstatus rookie.
Selain itu, pebalap berjulukan El Diablo tersebut berpeluang menjadi pebalap independen terbaik jika mampu memenangi persaingan dengan Jack Miller dari Pramac Ducati.
Keberhasilan mencapai dua target tersebut jelas akan menaikkan pamor Quartararo sehingga Yamaha dipastikan harus bekerja keras untuk membentenginya. (Agustinus Rosario)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.