Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita tentang Omid Nazari, Gelandang Persib dari 3 Negara

Kompas.com - 08/10/2019, 12:33 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Omid David Lazarte Nazari merupakan pesepak bola dengan latar belakang yang unik.

Kehidupan Omid Nazari dipengaruhi oleh percampuran kebudayaan yang sangat beragam. Dia memiliki percampuran darah dari tiga negara berbeda, yakni Iran, Filipina, dan Swedia.

Darah Iran mengalir di tubuhnya melalui sang ayah. Kemudian Filipina, merupakan negara asal ibunya. Sementara itu, Swedia adalah negara tempat kelahirannya.

Nazari lahir pada 29 April 1991, di Malmo, yang merupakan kota terbesar ketiga di Swedia setelah Stockholm (ibu kota) dan Gothenburg.

Di Swedia, Nazari tak hanya menumpang lahir, tetapi di sana dia juga tumbuh dan berkembang.

Baca juga: Curhatan Omid Nazari Setelah Menjadi Korban Pelemparan Bus Persib

"Ya, saya lahir dan tumbuh di Swedia. Ibu saya dari Filipina dan bapak saya dari Iran. Jadi, saya gabungan dari Swedia, Iran, dan Filipina," kata Nazari.

Perjalanan karier Nazari sebagai pesepak bola pun dimulai di Swedia. Dia merintis mimpi untuk menjadi pesepak bola bersama salah satu klub terbaik di Swedia, Malmo FF.

Sekilas tentang klub tersebut, Malmo FF merupakan kesebelasan tersukses dalam sejarah kompetisi sepak bola Swedia.

Tidak hanya berprestasi, klub berjulukan Di Blae itu juga terkenal piawai dalam urusan pembinaan pesepak bola muda di Swedia.

Baca juga: Banyak Laga Berpotensi Ditunda, Persib Buka Peluang Pindah Kandang

Salah satu pesepak bola terkenal dunia yang lahir melalui sistem pembinaan sepak bola ala Malmo FF adalah, Zlatan Ibrahimovic.

"Saat ini, saya masih tinggal di Swedia. Masa kecil dan semuanya itu dari Swedia. Saya juga belajar sepak bola di Swedia, di klub Malmo, seperti (Zlatan) Ibrahimovic," tutur pemain 28 tahun itu.

Nazari bergabung bersama Malmo FF pada 1996, selama tujuh tahun bermain bersama tim lintas usia Malmo FF, Nazari akhirnya promosi ke tim senior pada 2011. 

Debutnya bersama tim senior Malmo FF terjadi pada 3 Juli 2011, saat pemilik 23 gelar juara Liga Swedia itu berhadapan dengan IFK Norrkoping, dalam lanjutan pertandingan kompetisi utama Swedia.

Baca juga: Omid Nazari Terkesan Atmosfer Sepak Bola Indonesia

Sepuluh hari kemudian, Nazari kemudian mendapatkan kesempatan tampil di kompetisi Eropa, tepatnya dalam ajang Kualifikasi Liga Champions Eropa musim 2011-2012.

Saat itu, Malmo FF bertanding dengan klub asal Kepulauan Faroe, HB Torshavn.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Timnas Indonesia
Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Internasional
Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Liga Italia
Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Liga Inggris
PSSI Pastikan Nathan Tjoe-A-On Bisa Perkuat Timnas U23 Lawan Korsel

PSSI Pastikan Nathan Tjoe-A-On Bisa Perkuat Timnas U23 Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Arsenal Vs Chelsea, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Arsenal Vs Chelsea, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
PB IKASI Kirim Arval Raziel dan Ricky Dhisulimah Ikut Kualifikasi Olimpiade

PB IKASI Kirim Arval Raziel dan Ricky Dhisulimah Ikut Kualifikasi Olimpiade

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com