Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dembele dan Araujo Kena Kartu Merah, Valverde Angkat Bicara

Kompas.com - 07/10/2019, 15:53 WIB
Mochamad Sadheli ,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber Marca

KOMPAS.com - Barcelona pesta gol dalam laga kandang pada pekan ke-8 Liga Spanyol kontra Sevilla, Senin (7/10/2019) dini hari WIB.

Dalam laga di Stadion Camp Nou, Barcelona mampu menundukkan tamunya dengan 4 gol tanpa balas.

Sayangnya, kemenangan ini harus dibayar mahal oleh skuad besutan Ernesto Valverde.

Pada pengujung pertandingan, tim berjulukan El Barca harus kehilangan dua pemainnya secara bersamaan.

Pemain muda Barcelona, Ronald Araujo, dan Ousmane Dembele harus meninggalkan lapangan beberapa menit sebelum laga berakhir.

Baca juga: Klasemen Liga Spanyol, Barcelona Tempel Real Madrid

Beruntung, Barcelona tidak mendapat tekanan membahayakan dari waktu yang tersisa.

Araujo dikeluarkan oleh wasit karena dianggap melakukan pelanggaran kepada Javier Hernandez Balcazar alias Chicarito.

Sedangkan Ousmane Dembele tiba-tiba mendapat kartu merah setelah mengungkapkan sesuatu dari mulutnya.

Tak heran jika pelatih Barcelona, Ernesto Valverde, mengkritik kinerja buruk sang wasit.

"Saya tidak tahu apa yang dia (Dembele) katakan," ujar Valverde dilansir dari Marca.

Baca juga: Barcelona Vs Sevilla, El Barca Berpesta Gol

"Tetapi saya pikir itu bukan kalimat panjang," tambahnya.

Sementara itu soal kartu merah yang didapat Araujo, Valverde menilai keputusan itu terlalu tergesa-gesa.

"Soal kartu merah Araujo dalam debutnya, itu terlihat tak seperti pelanggaran bagiku," kata Valverde.

Meski demikian, dirinya mengaku pertandingan tersebut banyak menguntungkan Barcelona.

"Itu adalah pertandingan yang rumit dan penting bagi kami," ujarnya.

Baca juga: Barcelona Siapkan Pelatih Baru, Xavi Mendukung

"Mereka (Sevilla) memiliki banyak peluang, tetapi inilah yang terjadi. Mereka membuka ruang dan kami memiliki lebih banyak pukulan, yang terbukti kuncinya," tandasnya.

Kemenangan tersebut membuat Barcelona kini mengoleksi 16 poin dari delapan laga.

Lionel Messi dkk merangkak naik ke peringkat kedua klasemen sementara La Liga. Mereka terpaut dua poin dari rival abadi, Real Madrid, yang berdiri di puncak.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Marca
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

Sports
Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Sports
Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Liga Inggris
Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com