Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Eden Hazard Ungkap Sulitnya Cetak Gol Perdana untuk Real Madrid

Kompas.com - 06/10/2019, 21:30 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.comEden Hazard mengaku kesulitan mencetak gol perdananya untuk Real Madrid di pentas La Liga - kasta tertinggi Liga Spanyol.

Setelah melalui lima laga awal La Liga 2019-2020 tanpa gol dan assist, Hazard akhirnya membuktikan diri.

Real Madrid menjamu Granada di Santiago Bernabeu, Sabtu (5/10/2019) pada pekan delapan.

Pada laga tersebut, Hazard yang dibeli Madrid 100 juta euro (sekitar Rp 1,61 triliun) pada musim panas 2019, mencetak satu gol dan satu assist.

Baca juga: Real Madrid Vs Granada, Hazard Cetak Gol Perdana, Los Blancos Menang

Seusai pertandingan, winger timnas Belgia itu pun mengaku senang bisa mencetak gol pertamanya untuk Real Madrid di La Liga, sekaligus membawa timnya menang 4-2.

"Saya puas dengan kemenangan ini, ketika Anda bermain, Anda pasti ingin mencetak gol," ucap mantan pemain Chelsea itu, dilansir Marca.

"Tetapi hal yang paling penting adalah mendapatkan kemenangan. Kami masih berada di puncak klasemen, itulah tujuan kami," kata Hazard.

Hazard pun mengaku sempat kesulitan mencetak gol perdananya tersebut.

"Ini selalu sulit mendapatkan gol perdana tetapi sekali Anda mendapatkannya, Anda memiliki kepercayaan diri lebih untuk melakukan tendangan," ujarnya.

Setelah ini, ia bertekad untuk terus menambah golnya lagi bagi Real Madrid.

"Saya berharap mencetak banyak gol untuk klub yang luar biasa ini. Ini penting bagi saya," tutur Hazard.

Baca juga: Real Madrid Vs Club Brugge, Pembuktian Eden Hazard

Dengan kemenangan ini, Real Madrid memuncaki klasemen sementara La Liga 2019-2020.

Pasukan Zinedine Zidane itu mengoleksi 18 poin dari delapan laga.

Mereka unggul empat poin atas Granada yang menempati peringkat kedua.

Sementara itu, rival Madrid, Barcelona dan Atletico Madrid, baru melakoni pekan kedelapan pada hari ini, Minggu (6/10/2019).

Atletico Madrid dijamu Real Valladolid di Estadio Jose Zorrilla, Minggu (6/10/2019) malam WIB.

Adapun Barcelona yang bentrok dengan Sevilla di Stadion Camp Nou, Minggu (6/10/2019) atau Senin dini hari WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Liga 1: Gol Victor Bikin PSM Vs Borneo FC 1-1, Madura United Vs PSS Seri

Hasil Liga 1: Gol Victor Bikin PSM Vs Borneo FC 1-1, Madura United Vs PSS Seri

Liga Indonesia
Pengamat Tanah Air Soal Nilai Plus dan PR bagi Timnas Indonesia

Pengamat Tanah Air Soal Nilai Plus dan PR bagi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

Liga Indonesia
Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Liga Indonesia
Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Internasional
Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liga Inggris
Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Bundesliga
Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Liga Lain
Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Liga Inggris
PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com