Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kini, Anggota Timnas Bola Voli Putra Tersisa 14 Orang

Kompas.com - 03/10/2019, 19:52 WIB
Josephus Primus

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Saat ini, anggota tim nasional (timnas) bola voli putra tersisa 14 orang.

Laman antaranews.com menulis, pelatih asal China Li Qiujiang mencoret 4 nama dari pelatnas untuk SEA Games 2019 Filipina.

Berdasarkan hal itu, dalam catatan Pengurus Pusat Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PP PBVSI), empat pemain yang terdepak itu adalah Muhammad Malizi, Okky Damar Saputra, Delly Dwi Putra Heryanto, dan Alfin Daniel Pratama.

Baca juga: Tim Bola Voli Putra Indonesia Jadi Jawara di Asian Peace Cup

"Kami harapkan, pemain yang dipulangkan jangan berkecil hati," kata Wakil Ketua V PP PBVSI Bambang Suedi dalam keterangan resminya.

Pelatih baru timnas bola voli putra Indonesia, Li Qiujiang.BOLASPORT.COM/DELIA MUSTIKASARI Pelatih baru timnas bola voli putra Indonesia, Li Qiujiang.

Bambang mengatakan, pemulangan empat pemain itu bukan dilandaskan pada hal suka maupun tidak suka.

"Bukan pula karena permainan mereka di bawah standar," imbuh Bambang.

Ilustrasi Bola VoliBAIRNSDALEVOLLEYBALL.COM Ilustrasi Bola Voli

Bambang mengatakan ada aturan yang hanya memperbolehkan 14 pemain pada SEA Games kali ini.

Bambang berpesan, 14 pemain yang sudah terpilih ini bisa mempersiapkan diri dengan baik.

Pemain tim bola voli putra Surabaya Bhayangkara Samator, Rivan Nurmulki berpose di Restoran Bumbu Desa, Palembang, Minggu (5/2/2017).DELIA MUSTIKASARI/JUARA.NET Pemain tim bola voli putra Surabaya Bhayangkara Samator, Rivan Nurmulki berpose di Restoran Bumbu Desa, Palembang, Minggu (5/2/2017).

"Pada SEA Games ini, tim putra diharapkan mampu menyumbangkan hasil terbaik untuk kontingen Indonesia," ujarnya.

"Target para pemain adalah medali emas," katanya menambahkan.

Pada persiapan menyambut SEA Games 2019, timnas bola voli putra mengikuti Kejuaraan Asia di Iran.

Pada turnamen tersebut, timnas berada di urutan ke-12.

Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Tribuana Bekasi, Jumat (27/9/2019), dengan skor akhir 3-2 usai kalahkan Usakti Jakarta. STIE Tribuana jadi juara Nationals turnamen bola voli Liga Mahasiswa Volleyball Season 7.Liga Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Tribuana Bekasi, Jumat (27/9/2019), dengan skor akhir 3-2 usai kalahkan Usakti Jakarta. STIE Tribuana jadi juara Nationals turnamen bola voli Liga Mahasiswa Volleyball Season 7.

Berikut ini nama para pemain yang tetap menghuni pelatnas yakni Dio Zulkifli, Dimas Saputra Pratama, Sigit Ardian, Doni Haryono, Bastian Tamtomo Putra, Rivan Nurmulki, Rendy Febriant Tamamilang, Nizar Zulfikar Munawar, Yuda Mardiansyah Putra, Hernanda Zufi, Agil Angga Anggara, Hadi Suharto, Fahreza Rakha Abhinaya, dan I Putu Randu Wahyu Pradana.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Qatar Vs Jepang 2-4, Samurai Biru Butuh 101 Menit Singkirkan 10 Pemain Qatar

Hasil Qatar Vs Jepang 2-4, Samurai Biru Butuh 101 Menit Singkirkan 10 Pemain Qatar

Internasional
Susunan Pemain Korea Selatan Vs Indonesia, 2 Perubahan di Skuad Garuda Muda

Susunan Pemain Korea Selatan Vs Indonesia, 2 Perubahan di Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Indonesia Mendapatkan Dukungan untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2027

Indonesia Mendapatkan Dukungan untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2027

Liga Indonesia
Timnas Cricket Putri Indonesia Menang atas Mongolia, Emban Tekad Mulia

Timnas Cricket Putri Indonesia Menang atas Mongolia, Emban Tekad Mulia

Olahraga
Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Timnas Indonesia
Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Liga Indonesia
Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Liga Indonesia
Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Liga Indonesia
Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Badminton
Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Liga Indonesia
Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Olahraga
Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Sports
Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com