Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ada Demonstrasi, Laga Persija Jakarta Vs Persela Resmi Ditunda

Kompas.com - 30/09/2019, 12:30 WIB
Tri Indriawati

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Pertandingan Persija Jakarta vs Persela Lamongan di pekan ke-22 Liga 1 2019 resmi ditunda.

Laga Persija vs Persela yang sedianya akan digelar di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Rabu (2/10/2019), itu terpaksa ditunda karena panitia pelaksana (panpel) Persija tidak mendapatkan izin keamanan.

Panpel Persija sebenarnya sempat berkoordinasi dengan pihak Kepolisian Kota Bekasi untuk menggelar pertandingan ini di Stadion Patriot.

Namun, pihak kepolisian menyarankan agar laga tersebut digelar di Stadion Wibawa Mukti.

Panpel Persija Jakarta pun langsung mengirimkan surat dan berkoordinasi dengan pihak kepolisian setempat.

Akan tetapi, pihak kepolisian tidak menerbitkan izin untuk menggelar laga Persija vs Persela di Stadion Wibawa Mukti.

Menurut Ketua Panpel Persija, Haen Rahmawan, pihak kepolisian tidak memberikan rekomendasi untuk menggelar laga karena ada rencana demonstrasi Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI) pada Rabu nanti.

"Benar. Kepolisian tidak memberikan izin untuk laga Persija Jakarta kontra Persela Lamongan di Stadion Wibawa Mukti, karena akan ada demonstrasi FSPMI pada 2 Oktober 2019," kata Haen Rahmawan.

Baca juga: Hasil Sidang Komdis PSSI, Persija Didenda Akibat Ulah Suporternya

Meski begitu, Haen Rahmawan tidak tahu secara persis lokasi demonstrasi itu.

"Untuk masalah demo tersebut, bukan kapasitas kami. Pihak kepolisian pasti lebih tahu," kata Haen Rahmawan.

Sementara itu, Kepala Media PT Liga Indonesi Baru (LIB), Hanif Marjuni mengatakan bahwa belum tahu tentang penundaan laga Persija kontra Persela.

Sejauh ini, PT LIB belum menerima laporan dari Persija Jakarta yang bertindak sebagai tuan rumah.

"Sampai hari ini, pemberian informasi dari klub belum kami terima," kata Hanif Marjuni kepada BolaSport.com.

Baca juga: Batal di Patriot, Persija Jakarta Vs Persela Lamongan Dialihkan ke Wibawa Mukti

Penundaan laga Persija Jakarta melawan Persela Lamongan bukan untuk pertamanya terjadi.

Sebab sebelumnya, sudah ada laga Persib Bandung kontra Arema FC dan Persebaya Surabaya menjamu Borneo FC yang juga mengalami penundaan.

Semua akibat tidak mendapatkan izin keamanan dari kepolisian. (Mochamad Hary Prasetya)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com