Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hazard Masih Butuh Waktu untuk Jadi Aktor Utama di Real Madrid

Kompas.com - 29/09/2019, 21:02 WIB
Faishal Raihan,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber GOAL

KOMPAS.com - Eden Hazard masih membutuhkan waktu untuk menjadi aktor utama di Real Madrid.

Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, berharap sang pemain terus mendapat dukungan sehingga dia bisa membuktikan kualitasnya.

Real Madrid mulai menemukan keseimbangan pada kompetisi musim 2019-2020 ini.

Setelah kalah 0-3 dari Paris Saint-Germain pada matchday pertama Liga Champions beberapa pekan lalu, Real Madrid tidak terkalahkan pada tiga laga terakhir di pentas Liga Spanyol.

Klub berjulukan Los Blancos itu menang 1-0 atas Sevilla di Ramon Sanchez Pizjuan, dan menang 2-0 atas Osasuna di Santiago Bernabeu.

Baca juga: Atletico Vs Madrid, Zidane Sebut Timnya Miskin Kreativitas

Terkini, Real Madrid bermain imbang 0-0 dengan rival sekotanya, Atletico Madrid, di Stadion Wanda Metropolitano, Sabtu (28/9/2019) atau Minggu dini hari WIB.

Pada pertandingan tersebut, Real Madrid tampil dominan dengan menguasai 56 persen ball possession berbanding 44 persen milik Atletico Madrid.

Pertahanan Real Madrid juga terlihat solid dan membuat Atletico Madrid hanya menciptakan satu tembakan tepat sasaran.

Namun demikian, dominasi Real Madrid itu tidak diimbangi dengan ketajamam lini depan.

Trisula Gareth Bale-Karim Benzema-Eden Hazard tidak bisa mengonversi sejumlah peluang yang dimiliki untuk menjadi gol.

Baca juga: Atletico Vs Madrid, 5 Fakta Menarik El Derbi Madrileno

Terkhusus Hazard, pemain asal Belgia itu dinilai masih minim kontribusi.

Bahkan ia tidak membuat ancaman-ancaman berbahaya ke gawang Atletico Madrid yang dijaga Jan Oblak.

Mantan bintang Chelsea itu akhirnya digantikan James Rodriguez pada menit ke-77.

Sejauh ini, Hazard baru membukukan empat penampilan bersama Real Madrid.

Tiga di ajang Liga Spanyol, satu laga lainnya di Liga Champions.

Namun, dalam empat laga tersebut, Hazard tidak mencetak gol atau pun assist.

Baca juga: Atletico Vs Real Madrid, Skor Imbang Meski Tercipta Banyak Peluang

Padahal, pada awal kedatangannya, Hazard digadang-gadang menjadi suksesor Cristiano Ronaldo.

Terlalu dini kiranya menilai kontribusi Hazard yang baru sembuh dari cedera hamstring beberapa pekan lalu.

Ia masih memiliki waktu sepanjang musim 2019-2020 untuk membuktikan kapasitasnya.

"Anda harus mendukung dia (Hazard)," ujar entrenador Real Madrid, Zinedine Zidane.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Spanyol Vs Georgia: Bongkar Lawan, Matador Jumpa Jerman di Perempat Final

Hasil Spanyol Vs Georgia: Bongkar Lawan, Matador Jumpa Jerman di Perempat Final

Internasional
Saat Gol Salto Bellingham Tepat Menusuk Jantung Slovakia...

Saat Gol Salto Bellingham Tepat Menusuk Jantung Slovakia...

Internasional
Hasil Inggris Vs Slovakia 2-1: Lewati Lubang Jarum, The Three Lions ke Perempat Final

Hasil Inggris Vs Slovakia 2-1: Lewati Lubang Jarum, The Three Lions ke Perempat Final

Internasional
Link Live Streaming Spanyol Vs Georgia, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Spanyol Vs Georgia, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Lawan Australia di Semifinal Piala AFF U16 2024, Indonesia Diminta Tampil Lepas

Lawan Australia di Semifinal Piala AFF U16 2024, Indonesia Diminta Tampil Lepas

Timnas Indonesia
Tak Khawatir Tekanan Bonek Persebaya, Malik Risaldi Siap Jadikan Motivasi

Tak Khawatir Tekanan Bonek Persebaya, Malik Risaldi Siap Jadikan Motivasi

Liga Indonesia
Indonesia Kembali Bertemu Arab Saudi-China, Kurniawan Yakin Hasil Berbeda

Indonesia Kembali Bertemu Arab Saudi-China, Kurniawan Yakin Hasil Berbeda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Inggris Vs Slovakia, Kickoff 23.00 WIB

Link Live Streaming Inggris Vs Slovakia, Kickoff 23.00 WIB

Internasional
Arsan Makarin Ungkap Alasan Hengkang dari Persib ke Liga 2

Arsan Makarin Ungkap Alasan Hengkang dari Persib ke Liga 2

Liga Indonesia
Manuel Suarez Debut, Prawira Bandung Kalahkan Satya Wacana Salatiga

Manuel Suarez Debut, Prawira Bandung Kalahkan Satya Wacana Salatiga

Sports
Klasemen MotoGP Usai GP Belanda 2024, Jorge Martin Masih Teratas

Klasemen MotoGP Usai GP Belanda 2024, Jorge Martin Masih Teratas

Motogp
Hasil MotoGP Belanda 2024: Bagnaia Sempurna, Ducati Raja di Assen

Hasil MotoGP Belanda 2024: Bagnaia Sempurna, Ducati Raja di Assen

Motogp
Link Live Streaming MotoGP Belanda 2024, Balapan Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming MotoGP Belanda 2024, Balapan Pukul 19.00 WIB

Motogp
Rapor Merah Luciano Spalletti di Mata Media-media Italia

Rapor Merah Luciano Spalletti di Mata Media-media Italia

Internasional
Pemain Sayap Persib Hengkang ke Klub Liga 2 PSPS Riau

Pemain Sayap Persib Hengkang ke Klub Liga 2 PSPS Riau

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com