KOMPAS.com - Timnas U-19 Indonesia terus bersiap untuk menghadapi laga-laga pada Kualifikasi Piala Asia U-19 2020.
Timnas U-19 Indonesia menjadi tuan rumah Grup K Kualifikasi Piala Asia U-19 2020 dan tergabung bersama timnas U-19 Korea Utara, timnas U-19 Hong Kong, dan timnas U-19 Timor Leste.
Pelatih timnas U-19 Indonesia, Fakhri Husaini, menyebut bahwa dua lawan skuad Garuda Muda, selain timnas U-19 Korea Utara, relatif masih bisa mereka raba kekuatannya.
"Kalau lawan Timor Leste, kami baru bertemu mereka kemarin pada Piala AFF U-19," kata Fakhri Husaini kepada wartawan, termasuk BolaSport.com, Jumat (27/9/2019).
Baca juga: Empat Pemain Absen dari Pemusatan Latihan Timnas U-19
"Soal Hong Kong, kami belum pernah juga. Namun, dengan China Taipe (Taiwan), kami pernah menghadapi mereka bersama timnas U-16 Indonesia," ujarnya.
"Timor Leste, kami baru main melawan mereka kemarin. Artinya, kami yang betul-betul buta kekuatan lawan, itu ya Korea Utara," katanya lagi.
Beruntung, timnas U-19 Indonesia punya dua agenda uji coba melawan timnas U-19 China sebelum terjun pada babak kualifikasi.
Laga pertama kontra China akan berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Kota Surabaya, pada 17 Oktober 2019.
Baca juga: Timnas U-19 Akan Uji Coba Lawan China
Laga uji coba kontra timnas U-19 China kedua digelar sepekan setelahnya pada 25 Oktober 2019.
Timnas U-19 Indonesia akan menjamu China pada laga ini di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Kabupaten Gianyar, Bali.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.