Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Arsenal Vs Nottingham, Pujian Emery kepada Pemain Muda The Gunners

Kompas.com - 25/09/2019, 13:40 WIB
Mochamad Sadheli ,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Arsenal pesta gol saat menjamu klub kasta kedua di Liga Inggris, Nottingham Forest, dengan skor 5-0.

Pertemuan Arsenal vs Nottingham Forest adalah laga putaran ketiga Piala Liga Inggris yang berlangsung di Emirates Stadium, Rabu (24/9/2019) dini hari WIB.

Penampilan The Gunners, sebutan Arsenal, terbilang apik jika melihat statistik mereka yang mampu menguasai bola sebanyak 68 persen.

Selain itu, intensitas serangan Arsenal juga cukup tinggi dengan 27 tendangan, 8 di antaranya mengarah ke gawang.

Baca juga: Arsenal Vs Nottingham Forest, Menang 5-0, Rekor Baru The Gunners

Sementara itu, Nottingham hanya mampu menyerang dengan lima tendangan dan hanya sekali mengarah ke gawang yang dijaga Damian Emiliano Martinez.

Di sisi lain, komposisi pemain dari Arsenal bisa dibilang coba-coba.

Beberapa pemain yang baru sembuh dari cedera maupun debut sebagai starter ditampilkan oleh pelatih Arsenal, Unai Emery.

Salah satunya adalah pemain muda asal Brasil Gabriel Martinelli yang baru kali pertama dipasang sebagai starter.

Selain itu, Joe Willock dan Reiss Nelson yang merupakan jebolan akademi Arsenal turut dimainkan.

Baca juga: Hasil Piala Liga Inggris, Spurs Kalah, City dan Arsenal Lolos

Sementara itu, tiga pemain yang baru sembuh dari cedera dipercaya untuk membuat mental mereka bangkit.

Mereka adalah bek tengah Rob Holding yang absen sembilan bulan akibat cedera serius pada lutut, Kieran Tierney dan Hector Bellerin.

"Setiap hari dalam latihan, dia (Rob Holding) membantu kami untuk mendapatkan performa bersama tim. Dia butuh banyak menit untuk kembali percaya diri," terang Emery soal kembalinya Holding di tim.

"Saya pikir malam ini, dia (Holding) sangat sempurna. Dia sedikit lelah pada akhir pertandingan, tetapi dia mencetak gol dan dia senang malam ini," jelas Emery dikutip FourFourTwo.

Baca juga: Dua Kabar Baik Manchester United Jelang Laga Vs Rochdale dan Arsenal

Begitu juga dengan Bellerin yang berhasil memberi assist gol ketiga dari Joe Willock.

"Beberapa pemain berbeda memberi kami performa bagus, begitu juga kembalinya Holding, Kieran Tierney dan Hector Bellerin dari cedera," beber pelatih berusia 47 tahun ini.

"Martinelli adalah pemain yang sangat muda. Dia datang ke sini dan kami mengawasinya, bagaimana dia bisa berkembang bersama kami," kata Emery.

"Dia (Martinelli) bermain sangat bagus. Dia berlatih dengan semangat besar," tandasnya.

Baca juga: Arsenal Vs Aston Villa, Kartu Merah Warnai Kemenangan The Gunners

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Liga Indonesia
Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Liga Indonesia
Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Liga Indonesia
Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Liga Champions
Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Liga Champions
Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Liga Champions
Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Liga Champions
Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Liga Champions
FT Man City vs Real Madrid 1-1 (agg. 4-4): De Bruyne Samakan Kedudukan, Laga Lanjut Extra Time

FT Man City vs Real Madrid 1-1 (agg. 4-4): De Bruyne Samakan Kedudukan, Laga Lanjut Extra Time

Liga Champions
Hasil Bayern Vs Arsenal, The Gunners Tersingkir karena Tandukan Maut

Hasil Bayern Vs Arsenal, The Gunners Tersingkir karena Tandukan Maut

Liga Champions
Jadwal Jeka Saragih di UFC, Hadapi Fighter Veteran Westin Wilson Juni Nanti

Jadwal Jeka Saragih di UFC, Hadapi Fighter Veteran Westin Wilson Juni Nanti

Sports
Barcelona Mengarah ke Nama Rafa Marquez Sebagai Pengganti Xavi

Barcelona Mengarah ke Nama Rafa Marquez Sebagai Pengganti Xavi

Liga Spanyol
Hasil dan Klasemen Liga 1: Persija Menang, Madura United Libas Borneo FC

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persija Menang, Madura United Libas Borneo FC

Liga Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Moril Pasukan Timnas U23 Setelah Laga Kontroversial Kontra Qatar

Shin Tae-yong Bicara Moril Pasukan Timnas U23 Setelah Laga Kontroversial Kontra Qatar

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com