Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

The Best FIFA Football Awards, Juergen Klopp Pelatih Terbaik Dunia

Kompas.com - 24/09/2019, 02:41 WIB
Jalu Wisnu Wirajati

Penulis

KOMPAS.com - Manajer Liverpool, Juergen Klopp, terpilih sebagai pelatih terbaik dunia dalam The Best FIFA Football Awards 2019.

FIFA Football Awards 2019 berlangsung di Milan pada Senin (23/9/2019) malam atau Selasa dini hari WIB.

Dalam persaingan pelatih terbaik di dunia, Juergen Klopp menyisihkan dua pelatih klub Liga Inggris lain, Pep Guardiola (Manchester City) dan Mauricio Pochettino (Tottenham Hotspur).

Keberhasilan Klopp mendapatkan penghargaan pelatih terbaik di dunia tak lepas dari kinerja Liverpool dalam satu tahun terakhir.

Baca juga: Pelatih Terbaik FIFA 2019, 3 Finalis Berasal dari Klub Inggris

Musim 2018-2019, tim berjulukan The Reds itu tampil impresif di Premier League - kasta teratas Liga Inggris - dan Liga Champions.

Liverpool hanya kalah sekali sepanjang musim lalu dan cuma berselisih satu angka dari tim juara, Manchester City, yang dilatih Pep Guardiola.

The Reds finis di posisi kedua musim lalu dan saat ini tengah mencatat start sempurna dalam 6 pertandingan pembuka Premier League.

Di Liga Champions, Liverpool meraih gelar ke-6 setelah mengalahkan Tottenham Hotspur yang dilatih Mauricio Pochettino pada laga final.

Juergen Klopp mengaku gembira dan tak menyangka bisa mendapatkan penghargaan pelatih terbaik dunia dalam FIFA Football Awards.

Baca juga: Penjelasan Perbedaan FIFA Football Awards dan Ballon dOr

"Tak ada yang menyangka dalam 20, 10, 4, atau bahkan 5 tahun lalu bahwa saya saya bisa berada di sini," kata Klopp seperti dikutip dari situs web BBC.

"Apalagi, kita semua tahu betapa luar biasanya kinerja Pochettino dan Guardiola," tutur pelatih asal Jerman itu.

Klopp lantas mengucapkan terima kasih kepada klubnya, Liverpool, termasuk pelatih dan para pemain.

"Pelatih akan bagus jika timnya pun demikian. Saya bangga menjadi pelatih dari sekumpulan pemain luar biasa," ucapnya melanjutkan.

"Penghargaan ini memang bersifat individu. Namun, tidak 100 persen demikian karena saya dikelilingi oleh banyak orang," ujar Klopp.

Tahun lalu, penghargaan pelatih terbaik di dunia menjadi milik Didier Deschamps yang mengantarkan timnas Perancis menjadi juara dunia.

Baca juga: Jelang Liverpool Vs Newcastle, Klopp Diganjar Manajer Terbaik Agustus

The Best FIFA Football Awards sebagai ajang pemberian penghargaan tunggal dari FIFA berlangsung sejak 2016.

Sebelum Deschamps, pelatih yang pernah merasakan gelar terbaik di dunia adalah Claudio Ranieri (2016) dan Zinedine Zidane (2017).

Untuk kategori putri, gelar pelatih terbaik di dunia menjadi milik Jill Ellis, mantan pelatih timnas putri Amerika Serikat saat menjadi juara dunia. 

Selain Juergen Klopp, Liverpool juga kebagian penghargaan kiper terbaik di dunia pada The Best FIFA Football Awards 2019, yaitu Alisson Becker. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Saat Debutan Muda Persib 'Jail' dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Saat Debutan Muda Persib "Jail" dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Liga Indonesia
Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Liga Inggris
Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Badminton
Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Sports
Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Liga Indonesia
Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Internasional
Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com