Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Lengkap Grup E-H Liga Champions, Liverpool dan Chelsea Takluk

Kompas.com - 18/09/2019, 04:45 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

KOMPAS.com - Beberapa pertandingan Liga Champions musim 2019-2020 di Grup E hingga Grup H telah dilangsungkan pada Selasa (17/9/2019) atau Rabu dini hari ini.

Terdapat hasil mengejutkan saat juara Liga Champions musim lalu, Liverpool, tumbang di tangan tuan rumah Napoli dengan skor 0-2.

Pada laga perdana Grup E Liga Champions itu, gol kemenangan Napoli dicetak oleh Dries Mertens melalui titik putih pada menit ke-82 dan Fernando Llorente pada menit ke-90+2'.

Di laga lain Grup E, Salzburg menang telak atas tamunya dengan skor 6-2 atas Genk.

Baca juga: Hasil Napoli Vs Liverpool, Juara Bertahan Liga Champions Tumbang

Di Grup H, wakil Inggris lainnya, Chelsea, juga tumbang. Bermain di kandang sendiri, Stamford Bridge, Chelsea kalah dengan skor 0-1 dari Valencia.

Gol tunggal kemenangan tim tamu dicetak oleh Rodrigo pada menit ke-74.

Saingan Chelsea di Grup H, Ajax Amsterdam, berhasil meraih kemenangan 3-0 saat melawan wakil Perancis, Lille.

Baca juga: Chelsea Vs Valencia, The Blues Kalah, Mason Mount Cedera

Sementara itu, hasil imbang mewarnai Grup F. Borussia Dortmund bermain imbang saat melawan Barcelona dengan skor 0-0.

Gelandang Slavia Praha Tomas Soucek (kanan) menjaga pemain depan Inter Milan Italia Matteo Politano (hitam) dalam laga Grup F Liga Champions Inter Milan vs Slavia Praha pada 17 September 2019 di Stadion Giuseppe Meazza di Milan.MARCO BERTORELLO/AFP Gelandang Slavia Praha Tomas Soucek (kanan) menjaga pemain depan Inter Milan Italia Matteo Politano (hitam) dalam laga Grup F Liga Champions Inter Milan vs Slavia Praha pada 17 September 2019 di Stadion Giuseppe Meazza di Milan.

Adapun wakil Italia, Inter Milan, tertahan dengan skor 1-1 saat melawan Slavia Praha.

Inter harus tertinggal terlebih dahulu melalui gol Peter Olayinka pada menit ke-63.

Beruntung, pemain pengganti Nicolo Barella menjadi penyelamat tim lewat golnya pada masa injury time pada menit ke-90+2.

Baca juga: Borussia Dortmund Vs Barcelona, Rekor Ansu Fati dan Hasil Sama Kuat

Berikut ini hasil lengkap Liga Champions 2019-2020, Selasa (17/9/2019) atau Rabu dini hari WIB:

Grup E

Napoli 2-0 Liverpool
Salzburg 5-2 Genk

Grup F

Inter Milan 1-1 Slavia Praha
Borussia Dortmund 0-0 Barcelona

Grup G

Lyon 1-1 Zenit St.Petersburg
Benfica 1-2 RB Leipzig

Grup H

Ajax 3-0 Lille
Chelsea 0-1 Valencia

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Liga Indonesia
Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Liga Spanyol
Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Sports
Bali United Vs Bhayangkara FC: Kewaspadaan untuk Tim Radja Nainggolan

Bali United Vs Bhayangkara FC: Kewaspadaan untuk Tim Radja Nainggolan

Liga Indonesia
Juventus Catat Rekor Buruk, Allegri Salahkan Gaya Tiki-taka

Juventus Catat Rekor Buruk, Allegri Salahkan Gaya Tiki-taka

Liga Italia
Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Liga Indonesia
Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Liga Indonesia
Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Liga Inggris
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

Internasional
Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com