KOMPAS.com - Norwich City dijadwalkan menjamu juara bertahan Manchester City pada lanjutan pekan kelima English Premier League - kasta teratas Liga Inggris - musim 2019-2020.
Laga Norwich City vs Manchester City akan dihelat di Carrow Road, Sabtu (14/9/2019), mulai pukul 23.30 WIB.
Jelang laga tersebut, Norwich dihantam badai cedera.
Baca juga: Liverpool Vs Newcastle, Mane dan Salah Cetak Gol, Rekor The Reds Sempurna
Dilansir BBC, total ada lima pemain Norwich yang sedang masuk ruang perawatan.
Mereka adalah Max Aarons, Christoph Zimmermann, Mario Vrancic, Moritz Leitner, Tom Trybull, Timm Klose, Onel Hernandez, hingga Patrick Roberts.
Pelatih Norwich City, Daniel Farke, pun menyesalkan kejadian ini.
"Terlalu banyak pemain hari ini yang masuk ruang perawatan dari melakukan latihan," ucap Farke.
"Ini sungguh situasi yang rumit untuk kami, kami akan bermain dengan tim terbaik dunia," kata Farke melanjutkan.
Farke bahkan ancang-ancang untuk memakasi strategi Park the Bus atau bisa dikenal Parkis Bis melawan Manchester City nanti.
"Manchester City sangat spesial, jika Anda mencoba untuk parkir bis, lalu Anda tidak memiliki kesempatan. Bahkan jika saya ingin parkis bisa, saya tidak memiliki pemain bertahan lebih," tutur Farke.
Baca juga: Real Madrid Vs Levante, Benzema Cetak 2 Gol, Madrid Menang
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.