Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Timnas U-16 Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U-16 2020

Kompas.com - 13/09/2019, 15:40 WIB
Faishal Raihan,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Timnas U-16 Indonesia akan mengikuti ajang Kualifikasi Piala Asia U-16 2020 pada September tahun ini.

Timnas U-16 Indonesia masih disibukkan dengan serangkaian agenda internasional sepanjang tahun 2019.

Terkini, Garuda Asia, julukan timnas U-16 Indonesia, akan berlaga di ajang Kualifikasi Piala Asia U-16 2020 mulai 16-22 September 2019.

Baca juga: Timnas U-15 Menang Lawan Maladewa, Bima Perbaiki Mental Bermain

Kualifikasi Piala Asia U-16 2020 diikuti 47 negara yang terbagi dalam 11 grup dan dua zona, timur dan barat.

Sebanyak 25 negara tergabung dalam zona barat dan 22 negara berada di zona timur.

Grup A diisi oleh Tajikistan, Yordania, Nepal, dan Sri Lanka.

Baca juga: 5 Pelajaran dari Laga Timnas Indonesia Vs Malaysia dan Thailand

Kemudian, Grup B ditempati oleh India, Uzbekistan, Bahrain, dan Turkmenistan.

Grup C ditempati oleh Iran, Afganistan, Palestina, dan Maladewa.

Selanjutnya, Grup D dihuni Oman, Arab Saudi, Suriah, dan Pakistan.

Lalu, Grup E berisikan Yaman, Banglades, Qatar, dan Butan.

Grup F diisi oleh Irak, Kirgistan, Lebanon, dan Uni Emirat Arab.

Baca juga: Irfan Bachdim Sebut Pemain Timnas Indonesia Sudah Lakukan yang Terbaik

Grup H dihuni oleh Australia, Vietnam, Timor Leste, Mongolia, dan Makau.

Grup I diisi oleh Korea Utara, Hong Kong, Singapura, dan Guam.

Adapun Grup J ditempati Jepang, Malaysia, Kamboja, dan Laos.

Sementara itu, grup terakhir, yakni Grup K, dihuni oleh Korea Selatan, Thailand, Myanmar, dan Taiwan.

Timnas U-16 Indonesia sendiri tergabung di dalam Grup G bersama China, Brunei, Filipina, dan Kepulauan Mariana Utara.

Baca juga: Stamina Timnas Indonesia Kedodoran, Salah Siapa?

Timnas U-16 Indonesia akan bertindak sebagai tuan rumah Grup G. Laga akan dimainkan di Stadion Madya, Senayan, Jakarta.

Sebelas juara grup dan empat runner-up terbaik akan lolos ke putaran final Piala Asia U-16 2020.

Satu tempat tersisa akan diisi oleh tuan rumah yang saat ini belum disebutkan AFC.

Namun, bila tuan rumah ternyata lolos dari kualifikasi, jatah tiket tersebut diberikan kepada runner-up terbaik kelima. (Taufan Bara Mukti). 

Berikut jadwal timnas U-16 Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U-16 2020:

Senin, 16 September 2019
Timnas U-16 Indonesia Vs Filipina

Rabu, 18 September 2019
Timnas U-16 Indonesia Vs Kepulauan Mariana Utara

Jumat, 20 September 2019
Timnas U-16 Indonesia Vs Brunei

Minggu, 22 September 2019
Timnas U-16 Indonesia Vs China

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com