Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persipura Vs Persija, Boaz Cetak Gol Indah, Macan Kemayoran Kalah

Kompas.com - 11/09/2019, 20:26 WIB
Nugyasa Laksamana,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Memasuki babak kedua, performa Persipura meningkat.

Mereka pun berhasil memecahkan kebuntuan pada menit ke-66 melalui pemain pengganti, Gunansar Mandowen.

Mandowen mencetak gol dengan melepaskan tembakan kaki kanan ke sudut kanan bawah.

Unggul 1-0 membuat para pemain Mutiara Hitam semakin percaya diri.

Alhasil, tim asuhan Jacksen F Tiago itu pun sukses menggandakan keunggulan pada menit ke-71.

Gol kedua Persipura diciptakan oleh Boaz Solossa.

Ia mencetak gol setelah memanfaatkan assist Todd.

Pada sisa waktu normal, Persija mencoba menambah daya gedor serangan dengan memasukkan Bambang Pamungkas dan Ramdani Lestaluhu.

Namun, kedua pemain tersebut tak memberikan pengaruh signifikan. Skor 2-0 untuk Persipura bertahan hingga wasit meniup peluit panjang.

Persipura Jayapura 2-0 Persija Jakarta (Gunansar Mandowen 66', Boaz Solossa 71')

Susunan pemain Persipura Vs Persija

Persipura Jayapura: Dede Sulaiman; Yohanis Tjoe, Andre Ribeiro, Ricardo Salampessy, Israel Wamiau, Muhammad Tahir, Oh In-Kyun, Todd Rivaldo Ferre, Ian Louis Kabes, Boaz Solossa, Mamadou Samassa
Pelatih: Jacksen F Tiago

Persija Jakarta: Shahar Ginanjar; Maman Abdurahman, Fachruddin Wahyu Aryanto, Xandao Alexandre Luiz, Dany Saputra, Tony Sucipto, Sandi Darma Sute, Joan Tomas Campasol, Riko Simanjuntak, Rezaldi Hehanusa, Marko Simic
Pelatih: Julio Banuelos

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com