Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Juara US Open 2019, Rafael Nadal Tak Berpikir Saingi Federer

Kompas.com - 09/09/2019, 14:21 WIB
Mochamad Sadheli ,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber BBC

KOMPAS.com - Rafael Nadal meraih gelar keempat Grand Slam US Open setelah juara pada edisi 2019. Dia mengalahkan Daniil Medvedev pada partai puncak, Minggu (8/9/2019) atau Senin dini hari WIB.

Dengan demikian, Rafael Nadal menambah koleksi gelar grand slam menjadi 19 sepanjang kariernya sebagai petenis profesional.

Jumlah tersebut membuat Nadal semakin mendekati pencapaian rivalnya dalam the big three, Roger Federer, yang sudah meraih 20 gelar grand slam.

Peluang Nadal untuk menyamai atau bahkan melebihi prestasi Federer terbuka lebar. Sebab, si kidal asal Spanyol tersebut baru berusia 33 tahun, lebih muda lima tahun dari Federer.

Baca juga: Juarai US Open 2019, Rafael Nadal Raih Gelar Grand Slam ke-19

Meskipun demikian, Nadal tak terlalu memikirkan tentang rekor itu. Pemain yang menjadi julukan King of Clay alias Raja Lapangan Tanah Liat tersebut menegaskan bahwa dirinya tak pernah memiliki cita-cita menyamai atau memecahkan rekor itu.

"Saya tidak berpikir (mengejar) gelar ke-20 grand slam," ujarnya dikutip BBC.

Pemain nomor dua dunia ini pun mengungkapkan bahwa juara adalah sebuah bonus, bukan sesuatu yang ingin dikejar dalam kariernya.

"Saya tidak pergi untuk latihan setiap hari atau bermain tenis untuk menang. Saya bermain tenis karena saya mencintainya," ungkap Nadal santai.

Baca juga: Nadal Akan Tetap Tidur Nyenyak Jika Gagal Juara US Open 2019

"Saya tidak bisa hanya memikirkan grand slam saja, bukan? Tenis lebih dari grand slam. Saya perlu memikirkan yang lainnya," tambah Nadal.

Meski demikian, dirinya juga tidak bisa menampik bahwa gelar ke-4 US Open ini membuatnya bangga.

"Saya bermain (tenis) untuk kebahagiaan. Tentu, kemenangan hari ini membuat saya super bahagia. Tetapi, beberapa minggu kemarin, saya menang di Montreal dan itu juga menjadi momen penting untuk saya," ungkapnya.

"Semua hal yang saya capai dalam karier saya jauh lebih dari apa yang pernah saya pikirkan dan impikan," tandas Nadal.

Baca juga: Juara US Open, Mimpi Bianca Andreescu Jadi Kenyataan

Nadal sukses mengunci kemenangan dalam drama lima set melawan petenis unggulan kelima, Daniil Medvedev.

Dua set awal, Nadal mampu memimpin dan mendominasi permainan.

Tetapi, lawannya asal Rusia tersebut tidak ingin kalah dengan mudah. Medvedev bangkit dan memenangi set ketiga dan keempat sehingga memaksa berlangsungnya set kelima yang menjadi penentu.

Akhirnya, Nadal menyegel gelar juara US Open 2019 dengan kemenangan 7-5, 6-3, 5-7, 4-6, 6-4 pada laga final di Arthur Ashe Stadium, New York.

Baca juga: Bianca Andreescu, Petenis 19 Tahun yang Juarai US Open 2019

Sebelumnya, Nadal pernah mengangkat trofi di Flushing Meadows pada 2010, 2013, dan 2017.

Selain empat gelar US Open, Nadal juga meraih 2 gelar Wimbledon, 12 French Open dan sekali Australian Open sehingga dia meraih 19 gelar grand slam.

Khusus French Open, Nadal membuat rekor sebagai pemain yang berhasil menggondol trofi terbanyak grand slam lapangan tanah liat itu. Tak heran dia dijuluki Raja Tanah Liat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BBC
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

HT Indonesia Vs Australia 1-0: Ernando Tepis Penalti, Komang Bawa Garuda Muda Terbang

HT Indonesia Vs Australia 1-0: Ernando Tepis Penalti, Komang Bawa Garuda Muda Terbang

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia vs Australia, Tandukan Komang Teguh Bawa Garuda Unggul 1-0!

Timnas U23 Indonesia vs Australia, Tandukan Komang Teguh Bawa Garuda Unggul 1-0!

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ernando Ari Gagalkan Penalti Lawan!

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ernando Ari Gagalkan Penalti Lawan!

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Australia, Nathan, Kelly, dan Fajar Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Australia, Nathan, Kelly, dan Fajar Starter

Timnas Indonesia
Isi Curhat Shin Tae-yong Ke Media Korea Soal Wasit Kontroversial di Piala Asia U23

Isi Curhat Shin Tae-yong Ke Media Korea Soal Wasit Kontroversial di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Kandidat Pengganti Rezaldi Hehanussa di Persib

Kandidat Pengganti Rezaldi Hehanussa di Persib

Liga Indonesia
Thierry Henry Lempar Pujian ke Seni Bertahan Real Madrid di Stadion Etihad

Thierry Henry Lempar Pujian ke Seni Bertahan Real Madrid di Stadion Etihad

Liga Champions
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Australia Pukul 20.00 WIB

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Australia Pukul 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Larangan STY demi Poin Perdana

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Larangan STY demi Poin Perdana

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ancaman Olyroos ke Gawang Garuda

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ancaman Olyroos ke Gawang Garuda

Timnas Indonesia
Teco Harap Tak Ada Match Fixing di Laga Krusial Liga 1 2024

Teco Harap Tak Ada Match Fixing di Laga Krusial Liga 1 2024

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Dukungan 3.000 Suporter untuk Garuda Muda

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Dukungan 3.000 Suporter untuk Garuda Muda

Timnas Indonesia
Alarm Bahaya untuk Borneo FC

Alarm Bahaya untuk Borneo FC

Liga Indonesia
Kento Momota Pensiun dari Timnas Jepang Usai Piala Thomas 2024

Kento Momota Pensiun dari Timnas Jepang Usai Piala Thomas 2024

Badminton
Rentetan Masalah Persebaya Usai Kalah Telak di Kandang Sendiri

Rentetan Masalah Persebaya Usai Kalah Telak di Kandang Sendiri

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com