Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesia Vs Thailand, McMenemy Keluhkan Pendeknya Waktu Recovery

Kompas.com - 09/09/2019, 11:30 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber PSSI

KOMPAS.com - Tim nasional Indonesia bakal melanjutkan kiprah mereka pada babak Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia dengan menjamu Thailand.

Laga timnas Indonesia vs Thailand rencananya dihelat di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Selasa (10/9/2019), mulai pukul 19.30 WIB.

Pada Minggu (8/9/2019), pasukan Garuda telah melakukan latihan kecil demi menjaga kebugaran.

Baca juga: Indonesia Vs Thailand, SUGBK Lebih Berpihak ke Gajah Perang

Namun, pelatih timnas Indonesia, Simon McMenemy, mengakui bahwa persiapan timnya untuk menghadapi Thailand sangat mepet.

"Kami hanya punya waktu singkat untuk persiapan, recovery sangat pendek. Hari ini (Minggu), kami hanya menggelar latihan sebentar," kata Simon McMenemy, seusai latihan, dilansir dari laman resmi PSSI.

Sebelumnya, Andik Vermansyah dkk terlebih dulu berhadapan dengan Malaysia di SUGBK, Kamis (5/9/2019).

Laga tersebut dimenangai Malaysia dengan skor 3-2.

Kendati demikian, Simon mengaku senang dengan kehadiran pemain timnas Indonesia yang sedang merumput di Thailand.

Saat ini memang ada dua pemain timnas Indonesia yang membela klub Liga Thailand, yakni Victor Igbonefo (PTT Rayong) dan Yanto Basna (Sukhothai FC).

Simon McMenemy menyatakan bahwa kedua pemain tersebut sudah memberikan informasi tentang gaya serta karakter Tim Gajah Perang, julukan timnas Thailand.

Baca juga: 50 Tahun Perjalanan PB Djarum, 11 Atlet Sumbang Medali Olimpiade untuk Indonesia

Selain Igbonefo dan Yanto Basna, ada juga Irfan Bachdim yang sempat berseragam Chonburi FC serta Sriracha F.C.

Namun, penyerang yang kini membela Bali United itu sudah hengkang sejak enam tahun lalu.

"Mereka membantu (Igbonefo dan Basna), Irfan Bachdim juga. Soal mentalitas gaya permainannya juga. Mainnya mungkin tak beda tapi pelatihnya baru," ucap Simon.

Lebih lanjut, pelatih asal Skotlandia tersebut menyampaikan mengalahkan Thailand bukan perkara mudah.

Namun, ia percaya timnya mampu menuai kemenangan karena lawannya tersebut masih belum terlalu padu sejak kedatangan juru taktik anyar, Akira Nishino.

"Thailand masih transisi di bawah pelatih baru seperti saat mereka melawan Vietnam, namun tetap berbahaya pemainnya sama masih ada Chanatip (Songkrasin). Ada pula Supachok (Sarachat), kami tonton pertandingan dia bersama Buriram (United)," ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber PSSI
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming Indonesia vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions saat Bela Man United

Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions saat Bela Man United

Liga Champions
Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Liga Indonesia
Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Liga Indonesia
Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Liga Indonesia
Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Liga Champions
Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Liga Champions
Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Liga Champions
Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Liga Champions
Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Liga Champions
FT Man City vs Real Madrid 1-1 (agg. 4-4): De Bruyne Samakan Kedudukan, Laga Lanjut Extra Time

FT Man City vs Real Madrid 1-1 (agg. 4-4): De Bruyne Samakan Kedudukan, Laga Lanjut Extra Time

Liga Champions
Hasil Bayern Vs Arsenal, The Gunners Tersingkir karena Tandukan Maut

Hasil Bayern Vs Arsenal, The Gunners Tersingkir karena Tandukan Maut

Liga Champions
Jadwal Jeka Saragih di UFC, Hadapi Fighter Veteran Westin Wilson Juni Nanti

Jadwal Jeka Saragih di UFC, Hadapi Fighter Veteran Westin Wilson Juni Nanti

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com