Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PSM Vs Persela, Juku Eja Kehilangan 3 Pemain Inti

Kompas.com - 01/09/2019, 15:42 WIB
Himawan,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

MAKASSAR, KOMPAS.com - Tiga pemain inti PSM Makassar dipastikan absen saat menghadapi Persela Lamongan dalam lanjutan Liga 1 2019 di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, Minggu (1/9/2019) malam.

Tiga pemain tersebut ialah Ferdinand Sinaga, Rizky Pellu dan Zulham Zamrun.

Dua nama pertama absen karena mengikuti pemusatan latihan bersama timnas. Sementara itu, Zulham Zamrun masih dibekap cedera.

Meski demikian, Pelatih PSM Makassar Darije Kalezic enggan memikirkan situasi tersebut.

Baca juga: PSM Vs Persela, Darije Waspadai Persela yang Sedang Percaya Diri

Menurutnya, hal itu bukan yang pertama dihadapi PSM. Selain itu, masih ada banyak pemain yang bisa menggantikan ketiga pemain tersebut.

"Ini bukan yang pertama kalinya pemain lain akan mendapatkan kesempatan bermain," kata Darije.

Dia percaya, para pemain lapis yang diberikan kesempatan menggantikan pemain inti tersebut, bisa berkontribusi dan membawa PSM memenangkan pertandingan di kandang.

"Saya percaya mereka akan memanfaatkan kesempatan ini dan menunjukkan performa yang bagus," imbuh pelatih berpaspor Swiss ini.

Terkait eks pemain Persebaya Surabaya yang baru-baru ini didatangkan PSM Makassar, Amido Balde, Darije masih enggan membicarakannya.

Baca juga: Laga Persija Vs PSM Minim Penonton, Kehadiran Jakmania Terus Merosot

Menurutunya, kepastian Amido Balde bisa bermain atau tidak, merupakan kewenangan pihak manajemen.

Pekan lalu, PSM sudah mendatangkan satu pemain baru, Rafael Maitimo, dari PSIM Yogyakarta.

Maitimo sudah diturunkan Darije pada babak kedua saat menghadapi juara bertahan Liga 1, Persija Jakarta.

"Segala hal yang berkaitan dengan Balde dan soal berita transfer saya akan berikan kepada manajemen untuk menginfokan itu," tutup Darije. 

PSM tak boleh membuang kesempatan meraih kemenangan di kandang jika ingin merangkak naik di papan klasemen Liga 1 2019.

Saat ini, tim berjulukan Juku Eja tersebut menempati peringkat kedelapan dengan koleksi 20 poin dari 12 laga.

Itu artinya, juara Piala Indonesia 2018 tersebut masih menyimpan empat pertandingan karena rata-rata, para kontestan Liga 1 2019 sudah bermain 16 kali.

PSM terpaut 20 poin dari Bali United yang ada di puncak setelah memainkan 16 pertandingan.

Sementara itu, Persela berada di papan bawah, tepatnya urutan ke-14. Tim berjulukan Laskar Joko Tingkir ini meraih 15 poin dari 15 laga.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

Sports
Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Sports
Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Alasan Persik Layangkan Laporan ke Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Permintaan Maaf Mourinho yang Terkuak oleh Kisah Schweinsteiger

Liga Inggris
Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Jadwal Liga Spanyol, El Clasico Real Madrid Vs Barcelona

Liga Spanyol
Saat Legenda Timnas Indonesia 'Angkat Topi' untuk Ernando Ari...

Saat Legenda Timnas Indonesia "Angkat Topi" untuk Ernando Ari...

Timnas Indonesia
Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati 'Sang Dewi'

Klopp Pulang Tanpa Keajaiban, Liverpool Terbentur Hati "Sang Dewi"

Liga Lain
Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com