Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Osasuna Vs Barcelona, Tanpa Lionel Messi, Blaugrana Bermain Imbang

Kompas.com - 01/09/2019, 03:27 WIB
Jalu Wisnu Wirajati

Penulis

Sumber BolaSport

PAMPLONA, KOMPAS.com - Barcelona gagal meraih poin penuh pada pertandingan kontra Osasuna dalam lanjutan Liga Spanyol, Sabtu (31/8/2019). 

Laga Osasuna vs Barcelona di Stadion El Sadar tersebut berakhir dengan skor 2-2. 

Pada pertandingan Osasuna vs Barcelona tersebut, tim tamu kembali tak diperkuat oleh Lionel Messi yang masih cedera dan Luis Suarez

Antoine Griezmann lantas ditopang oleh Carles Perez dan Rafinha di lini depan tim berjulukan Blaugrana itu. 

Baca juga: Ronaldo Menggoda Messi untuk Makan Malam Bersama

Pada menit ke-7, Barcelona sudah tertinggal dari lawannya.

Striker Osasuna, Roberto Torres, memanfaatkan kelengahan barisan pertahanan Barcelona.

Dia melakukan penyelesaian dengan tembakan voli meneruskan umpan silang dari Brandon Thomas.

Barcelona mengalami kesulitan menciptakan peluang.

Paling hanya ada tembakan Sergi Roberto yang masih bisa diblok barisan pertahanan Osasuna pada menit ke-23.

Baca juga: VIDEO - Ronaldo Angkat Bicara soal Hubungannya dengan Messi

Di menit ke-35, Jordi Alba mencoba melakukan tusukan, tetapi penyelesaian akhir masih jauh dari sasaran.

Sepanjang babak pertama, Barcelona gagal membuat shot on target.

Ini merupakan kejadian pertama sejak Maret 2016.

Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde, mencoba manambah daya dobrak timnya dengan memasukkan pemain muda Ansu Fati.

Belum lama berada di atas lapangan, Ansu Fati langsung mengukir rekor lagi.

Pekan lalu saat dimasukkan sebagai pemain pengganti dalam laga melawan Real Betis, Fati menjadi pemain termuda kedua yang melakukan debut untuk Barcelona.

Baca juga: Daftar Pemain Terbaik Liga Champions, Messi Kalahkan Ronaldo

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com