Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pique: Maguire adalah Rio Ferdinand Jilid 2 di Man United

Kompas.com - 30/08/2019, 20:20 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber GOAL

KOMPAS.com - Bek Barcelona, Gerard Pique, berharap Manchester United bisa kembali menjadi penantang serius trofi Liga Inggris.

Hal itu lantaran Man United memiliki bek termahal dunia saat ini, Harry Maguire.

Maguire didaratkan ke Old Trafford pada musim panas 2019.

Ia dibeli dari Leicester City dengan nilai transfer 80 juta pounds, atau sekitar Rp 1,38 triliun rupiah.

Baca juga: Paulo Dybala Gagal ke Man United karena Ulah Ed Woodward

Pique pun yakin kedatangan Maguire berdampak besar untuk skuad Manchester United.

Bek timnas Spanyol itu mulai membandingkan Maguire dengan Rio Ferdinand atau Virgil Van Dijk.

Pada 2002, Rio Ferdinand menahbiskan diri sebagai bek termahal dunia seusai dibeli Man United dari Leeds United dengan mahar 18 juta pounds (sekitar Rp 311 miliar).

Selama 12 musim berbaju Setan Merah, Rio Ferdinand mampu mengoleksi total 19 trofi, salah satunya gelar Liga Champions pada 2008.

Pada 2018, giliran Van Dijk yang menyandang predikat bek termahal dunia.

Ia didatangkan Liverpool dari Southampton dengan biaya 75 juta pounds (sekitar Rp 1,29 triliun).

Van Dijk sejauh ini berhasil membawa Liverpool juara Liga Champions dan finis di urutan kedua Liga Inggris pada musim 2018-2019.

Baca juga: Juve Kalahkan Man United di Instagram, Efek Cristiano Ronaldo?

Kini, status bek termahal dunia resmi disandang Harry Maguire.

Pique pun percaya bek timnas Inggris itu sanggup menduplikasi kesuksesan Rio Ferdinand dan Van Dijk.

"Itu terjadinya sebelumnya dengan Van Dijk dan beberapa tahun yang lalu dengan Rio Ferdinand," kata Pique, dilansir Goal.

"Manchester United dalam beberapa tahun terakhir berjuang untuk lolos ke Liga Champions, tetapi mereka harus berusaha untuk memenangi Liga Inggris," ucapnya menyambung.

"Saya berharap dengan kedatangan (Maguire) bisa kembali membawa mereka bersaing di papan atas," ucap bek Man United era 2004-2008 itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Timnas Indonesia
Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Liga Indonesia
Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Liga Indonesia
Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Liga Indonesia
Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Badminton
Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Liga Indonesia
Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Olahraga
Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Sports
Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com